Barito Putera Vs Persebaya - Kiper Jadi Faktor Utama Kegagalan Bajul Ijo Balas Kekalahan di Putaran Pertama

By Irfa Ulwan - Minggu, 12 Agustus 2018 | 17:49 WIB
Logo Liga 1 2018 (SUPERBALL.ID/ NDARU GUNTUR )

Berulang kali Persebaya membahayakan gawang tuan rumah yang dijaga Adhitya Harlan, lewat umpan-umpan silang.

Namun, gol penyama kedudukan itu tak kunjung datang.

(Baca juga: Eks Penyerang Arema FC Cetak Gol, Persipura Kalah dari PS Tira)

Petaka kembali menimpa tim tamu, skuat besutan Jacksen F Thiago berhasil menggandakan kedudukan saat laga memasuki menit ke-59.

Rizky Pora yang terlepas dari jebakan offside, langsung berhadapan dengan Dimas.

Kiper bernomor punggung 92 yang telah keluar dari gawangnya itu tak mampu lagi menghalau sontekan cantik dari Rizky.

(Baca juga: Kalah dari Indonesia di Laga Final, Thailand Sukses 'Bungkam' Top Scorer Piala AFF U-16 2018)

Bajul Ijo akhirnya dapat memperkecil ketertinggalan mereka lewat sepakan kaki kiri Rishadi Fauzi pada menit ke-73.

Namun, Samsul Arif yang mampu memaksimalkan blunder yang kembali dilakukan Dimas dan mampu menambah keunggulan tuan rumah saat memasuki menit ke-78.

(Baca juga: Si Mungil asal Thailand, Chanathip Songkrasin Makin 'Gila' di Liga Jepang, Kembali Cetak Gol!)