Bos Barito Putera Buka Suara, Apakah Masalah Selesai dengan Berhentinya Liga1?

By Nungki Nugroho - Jumat, 28 September 2018 | 18:44 WIB
Manajer Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman, berbincang kepada wartawan di kediamannya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (11/6/2018). (MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM)

Manajer Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman turut buka suara terkait pemberhentian sementara kompetisi Liga 1 2018.

Manajer sekaligus pimpinan di Hasnur Grup itu tampak sedikit tidak terima dengan keputusan PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Hasnuryadi Sulaiman menilai pihak LIB kurang tegas dalam mengambil keputusan.

"Seharusnya tegas. Kalau sampai batas waktu yang tidak ditentukan tentunya berdampak pada pemain yang bergandung kepada sepak bola," ucap pria yang akrab disapa Hasnur dikutip BolaSport.com dari instagram resmi Barito Putera.

(Baca Juga: Piala Asia U-16 2018 - Timnas U-16 Indonesia Harus Hadapi Rintangan di Tiap Fase)

Tak sampai disitu, ia juga merasa heran akan solusi yang didapat jika pertandingan dihentikan.

"Lagipula dengan menghentikan kompetisi apakah masalah akan selesai?," tuturnya menambahkan.

Seperti diketahui, pihak LIB lewat dukungan dari PSSI serta Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) memutuskan untuk menghentikan pertandingan Liga 1 2018 sampai waktu tertentu.

Padahal Liga 1 tinggal menyisakan 11 pekan lagi untuk menyelesaikan musim ini.

Alasannya adalah untuk mengenang meninggalnya salah satu suporter The Jak Mania, Haringga Sirla.