Yuli Sumpil dan 4 Cerita Manisnya di Dunia Suporter, Pernah Jadi Tamu Kehormatan PSSI

By Ramaditya Domas Hariputro - Jumat, 12 Oktober 2018 | 12:59 WIB
Dirigen Aremania, Yuli Sugianto alias Yuli Sumpil, hendak mendukung tim nasional Indonesia untuk partai kontra Thailand pada Grup A Piala AFF 2016 di Philippine Sports Stadium, 19 November 2016. (ANJU CHRISTIAN/JUARA.NET)

Selain Yuli Sumpil, film The Conductors juga mengungkap dua sosok lain yakni Addie MS (Twilite Orchestra) dan AG Sudibyo (Paduan Suara Mahasiswa UI).

Satu film lain yang dibintang Yuli Sumpil adalah Romeo Julietpada 2009 yang juga merupakan garapan sutradara Andi Bachtiar Yusuf.

Sang sutradara memasukkan sosok Yuli Sumpil dalam Romeo Juliet yang menceritakan rivalitas The Jak Mania dan Bobotoh.

Sementara Yuli Sumpil beserta rekan-rekan Aremania lainnya berperan sebagai sosok penengah dalam permusuhan The Jak dan Bobotoh.

Suporter terbaik

Yuli Sumpil pernah mengawal Aremania saat terpilih sebagai suporter terbaik di pentas nasional.

Aremania di bawah komando Yuli Sumpil sebagai dirigen menadapat penghargaan suporter terbaik pada Liga Indonesia 2000, Piala Indonesia 2006, dan Piala Jenderal Sudirman 2015.

Apresiasi stasiun televisi

Kiprahnya sebagai sosok berpengaruh di atas tribune stadion dalam memimpin Aremania membuat namanya banyak disorot stasiun televisi.

Maka tak heran jika Yuli Sumpil beberapa kali mendapat apresiasi oleh beberapa acara televisi.