PSM Makassar bakal Juarai Liga 1 Jika Berhasil Jalankan Skenario dari Legendanya

By Irfa Ulwan - Jumat, 26 Oktober 2018 | 17:35 WIB
Pemain PSM Makassar bersiap memulai laga melawan Persib Bandung pada pekan kesepuluh Liga 1 2018 di Stadion GBLA, Bandung, Rabu(23/05/18). ( MUHAMMAD BAGAS/BOLASPORT.COM )

PSM Makassar saat ini menjadi kandidat terkuat juara Liga 1 2018. Salah satu legenda hidup mereka, Syamsuddin Umar, telah menyiapkan skenario agar kejayaan itu benar-benar didapat Juku Eja di akhir musim.

Menjelang bergulirnya pekan ke-28 kompetisi Liga 1 2018, PSM Makassar masih menjadi yang terdepan dalam perebutan gelar juara.

PSM untuk sementara mengoleksi 50 poin. Mereka unggul lima poin dari pesaing terdekat, Persib Bandung dan Persija Jakarta, pada papan klasemen.

Posisi PSM belum sepenuhnya aman. Persija Jakarta bahkan punya kesempatan mendekat lantaran masih memiliki satu pertandingan sisa.

Peta persaingan perebutan gelar juara Liga 1 2018 pun diprediksi akan terus berjalan sengit hingga akhir kompetisi.

Baca juga:

Salah satu legenda hidup PSM Makassar, Syamsuddin Umar, meyakini mantan timnya itu akan merengkuh titel juara Liga 1.

Dalam skenario yang dirangcang Syamsuddin, Juku Eja dapat mengunci gelar andai mampu mengoleksi 17 poin dari tujuh laga sisa.

Sebagaimana dilansir Tribun Timur, tambahan 17 poin itu seharusnya bisa diraih dengan memaksimalkan empat laga kandang yang tersisa.