Bali United Vs Persebaya - Ketajaman David da Silva Bungkam Tuan Rumah

By Irfa Ulwan - Minggu, 18 November 2018 | 19:21 WIB
Selebrasi striker Persebaya, David da Silva seusai mencetak gol ke gawang PSM Makassar pada laga pekan ke-30 Liga 1 2018 di Gelora Bung Tomo, Surabaya, 10 November 2018. ( NDARU WIJAYANTO/TRIBUNJATIM.COM )

Bali United untuk sementara tertinggal 0-3 dari tamunya, Persebaya Surabaya di babak pertama. Dua dari tiga gol yang diciptakan Persebaya pada 45 menit pertama didapat berkat ketajaman David da Silva.

Bermain di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Minggu (18/11/2018), Persebaya Surabaya menggila pada babak pertama.

Tiga gol telah dilesakkan Persebaya ke gawang tim tuan rumah, Bali United.

Bomber asing mereka, David da Silva menjadi aktor utama dengan lesakan dua golnya pada menit ke-8 dan (30').

Sementara satu gol lain dicetak oleh Osvaldo Haay tiga menit setelah gol kedua dari David.

(Baca Juga: Link Live Streaming Bali United Vs Persebaya - Ketakutan Terbesar Djanur Bukan Kekuatan Lawan)

Pada awal-awal laga sebenarnya Bali United sempat menguasai pertandingan.

Ilija Spasojevic dan Muhammad Taufiq mendapatkan peluang yang membahayakan gawang Miswar Saputra.

Namun, gol cepat yang dilesakkan David da Silva tampaknya berhasil membuat mental bertanding Bali United benar-benar runtuh.

Mendapatkan bola terobosan dari Oktafianus Fernando, dengan cantik penyerang asal Brasil itu mengelabui Wawan Hendrawan sebelum menceploskan bola.

(Baca Juga: Bukan Kehebatan Lawan, Hal Ini yang Jadi Ketakutan Terbesar Djadjang Nurdjaman)

Setelah gol tersebut, Serdadu Tridatu tampak seperti benar-benar kehilangan ruh permainannya.

Pasalnya, serangan-serangan yang dibangun tak pernah diawali dengan skema yang apik.

Malah, Fadil dkk melakukan serangan dengan cara yang sporadis dan tidak membuahkan hasil sama sekali.

Di lini belakang pun tak tampak koordinasi yang baik dari barisan pemain bertahan Serdadu Tridatu.

Atas itu mereka harus menerima tertinggal 0-3 di babak pertama.

(Baca Juga: Jelang Bali United Vs Persebaya - Psywar Dua Pelatih Bangun Atmosfer Pertandingan)

Susunan pemain:

Bali United: Wawan Hendrawan; I Made Andhika Wijaya, Dallen Doke, Mahammadou Ndiaye, Taufik Hidayat; Fadil Sausu, Muhammad Taufiq, Nick van der Velden; Melvin Platje, Ilija Spasojevic, Irfan Bachdim/I Kadek Agung Widnyana (31')

Pelatih: Widodo C Putro

Persebaya Surabaya: Miswar Saputra; Muhammad Syaifuddin, Fandry Imbiri, Otavio Dutra, Ruben Sanadi; Misbakus Solikin, Rendi Irwan/O. K. John (43'), Fandi Eko Utomo; Osvaldo Haay, David da Silva, Oktafianus Fernando

Pelatih: Djadjang Nurdjaman

(Baca Juga: Update Klasemen Liga 1 - Persib Takluk, Persija dan PSM Tak Terusik)