Pastikan Tidak Ada Pengaturan Skor, Persebaya Akan Tampil Habis-habisan Kontra PSMS Medan

By Deodatus Kresna Murti Bayu Aji - Sabtu, 1 Desember 2018 | 15:35 WIB
Penyerang Persebaya, Osvaldo Haay, merayakan gol ke gawang Bali United pada pertandingan Liga 1 2018, Minggu (18/11/2018). (YAN DAULAKA)

“Saya dan Persebaya Surabaya sedang berjuang bersama pemain untuk dapat poin penuh. Karena kami masih ada ambisi menangkan dua laga sisa agar bisa bertengger di papan atas atau posisi tiga,” tuturnya.

(Baca Juga: Kompetisi Liga 1 2018 Sudah Berakhir untuk Kapten Timnas Indonesia)

Saat ini Persebaya berada di urutan keenam klasemen sementara Liga 1 2018 dengan perolehan 47 poin.

Sedangkan PSMS masih menempati posisi juru kunci klasemen dengan perolehan 34 poin.