PSMS Vs PS Tira - Wasit Keluarkan Satu Kartu Merah, Skor 0-0 Tutup Babak Pertama

By Deodatus Kresna Murti Bayu Aji - Rabu, 5 Desember 2018 | 19:20 WIB
Pemain PSMS Medan, Legimin Rahardjo (kedua dari kiri), memeluk kiper Dhika Bayangkara usai mengalahkan Sriwijaya FC dalam laga lanjutan Liga 1 di Stadion Teladan, Medan, Jumat (18/5/2018). ( ABDI PANJAITAN/BOLASPORT.COM )

PSMS Medan sementara bermain imbang 0-0 dengan PS Tira pada babak pertama laga tunda pekan ke-25 Liga 1 2018 di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Rabu (5/12/2018).

Saat kick off babak pertama dimulai, PSMS Medan dengan dukungan ribuan suporter yang datang ke Bogor langsung melakukan tekanan.

(Baca Juga: David da Silva Dapat Incaran Banyak Klub, Manajemen Persebaya Gerah dan Lakukan Ini)

Pada menit ke-10 justru PSMS mendapatkan petaka setelah Shohei Matsunaga melakukan pelanggaran di dekat kotak penalti.

Wasitpun kemudian langsung memberikan kartu merah kepada Shohei Matsunaga, dan PSMS harus bermain dengan 10 pemain dari menit ke-11.

Pada menit ke-13, PS Tira mendapat peluang emas lewat tendangan bebas tetapi bola yang ditendang oleh Aleksandar Rakic masih melambung.

PS Tira memanfaatkan keuntungan jumlah pemain dengan terus melakukan serangan.

Pada menit ke-16, tembakan keras dari Roni Sugeng Ariyanto masih menyamping tipis di sisi kanan gawang PSMS.

(Baca Juga: Persebaya Akan Ditinggal Djadjang Nurdjaman Setelah Laga Terakhir Liga 1 2018, Ini Sebabnya)

Kiper PSMS, Abdul Rohim, berhasil melakukan blok dari tendangan keras Ahmad Nufiandani pada menit ke-25.

Memasuki menit ke-30 laga berlangsung panas dengan saling melakukan jual beli serangan.

Pada menit ke-40 PSMS memperoleh kesempatan lewat tendangan bebas, tetapi tendangan dari Rachmat Hidayat masih bisa diamankan oleh Angga Saputra.

Sampai wasit meniupkan peluit akhir babak pertama, skor 0-0 tetap bertahan.

Susunan pemain:

PSMS Medan (3-5-2): Abdul Rohim; Reinaldo Lobo, Alex Tanidis, Roni Fatahillah; Fredyan Wahyu, Shohei Matsunaga, Abdul Aziz, Rachmat Hidayat; Frets Butuan, Felipe Martins

Pelatih: Peter Butler

PS Tira: Angga Saputra; Abu Bakr Radanfah, Didik Wahyu, Abduh Lestaluhu; Manahati Lestusen, Ahmad Nufiandani, Izmy Yaman Hatuwe, Roni Sugeng Ariyanto, Ryan Wiradinata; Aleksandar Rakic, Dimas Drajad

Pelatih: Nilmaizar