Marko Simic: Hanya Ada Persija di Indonesia dan Saya Akan Bertahan Tiga Tahun Lagi!

By Irfa Ulwan - Kamis, 6 Desember 2018 | 10:40 WIB
Striker Persija Jakarta, Marko Simic versus Sriwijaya FC di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (24/11/2018). (FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM)

Striker asing andalan Persija Jakarta, Marko Simic, menegaskan bahwa dirinya akan tetap bertahan bersama Macan Kemayoran.

Pernyataan itu sekaligus memupuskan harapan beberapa klub yang tertarik menggunakan jasa Marko Simic untuk musim depan.

Sebelumnya, banyak kabar beradar bahwa beberapa klub, baik itu dari dalam negeri, maupun luar negeri tengah membidik Simic.

Dilansir BolaSport.com dari laman resmi Persija Jakarta, Simic menegaskan akan tetap setia membela panji klub kebanggaan The Jak Mania ini.

“Untuk saya, hanya Persija di Indonesia. Saya banyak menerima tawaran dari klub besar di Eropa, ada dari Turki, dari Yunani, mereka ingin saya," kata Simic.

(Baca juga: Terakhir Kali Persija Juara, PSM Makassar Dibuat Macan Kemayoran Gigit Jari)

"Saya berbicara dengan Pak Gede. Tapi tidak untuk tahun depan, saya masih punya kontrak dengan Persija,” ujarnya menambahkan.

Pemain berdarah Kroasia ini juga menegaskan akan tetap berada di Ibu Kota setidaknya hingga tiga tahun kedepan.

Pria 30 tahun itu menyebut, amat berat untuk membela klub lain di Indonesia selain kesebelasan berjuluk Macan kemayoran.