Semen Padang Selamatkan Harga Diri Pulau Sumatera di Kompetisi Kasta Tertinggi Tanah Air

By Adif Setiyoko - Senin, 10 Desember 2018 | 16:57 WIB
Penyerang Semen Padang FC, Riski Nofriansyah, merayakan gol yang ia cetak ke gawang PSIR Rembang dalam laga lanjutan Liga 2 2018 di Stadion H. Agus Salim, Padang, pada Kamis (9/8/2018). (@SEMENPADANGFCID/INSTAGRAM)

Keberhasilan Semen Padang promosi ke Liga 1 2019 sukses menyelamatkan wajah tim-tim yang mewakili Sumatera. Pasalnya, tim-tim asal Sumatera mengalami nasib buruk di kompetisi kasta tertinggi sepak bola Tanah Air.

Kehadiran Semen Padang ke Liga 1 pada musim depan membuat Pulau Andalas tetap memiliki wakil di kasta tertinggi.

Pasalnya, dua tim yang sebelumnya menjadi wakil Sumatera di Liga 1, PSMS Medan dan Sriwijaya FC, harus turun kasta ke Liga 2 pada musim depan. Adapun satu tim lain yang juga ikut gugur adalah Mitra Kukar FC.

(Baca Juga: Eks Kiper Timnas Indonesia Tak Kuasa Menahan Air Mata saat Saksikan Sriwijaya FC Terdegradasi)

Dengan demikian, Semen Padang menjadi satu-satunya tim wakil Sumatera di Liga 1 2019.

Saat ditemui beberapa waktu lalu, pelatih tim Kabau Sirah, Syafrianto Rusli, menyatakan promosi ke Liga 1 2019 merupakan target yang sudah dicapainya.

Baca Juga:

Ia berjanji timnya akan berusaha tampil baik pada kompetisi Liga 1 tahun depan.

"Target Semen Padang promosi sudah tercapai dengan sampai ke final ini," ujar Syafrianto Rusli di Sentul, Kabupaten Bogor, Senin (3/12/2018).