Rumor Transfer Liga 1 - Pelatih Persib Bantah Akan Datangkan Anggota Timnas Malaysia

By Irfa Ulwan - Selasa, 11 Desember 2018 | 20:36 WIB
Pelatih Kepala Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez saat menghadapi Sriwijaya FC pada pekan ke-19 Liga 1 2018. (ALVINO HANAFI/ BOLASPORT.COM)

Pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez, membantah kabar bahwa dirinya akan mendatangkan salah satu anggota timnas Malaysia.

Setelah menyelesaikan Liga 1 2018, rumor transfer yang mengaitkan Persib Bandung langsung menyeruak.

Salah satu pemain timnas Malaysia, Aidil Zafuan, belakangan dikait-kaitan dengan tim berjuluk Maung Bandung ini.

Aidil Zafuan merupakan pemain yang berasal dari Johor Darul Takzim (JDT) yang notabene merupakan mantan tim yang pernah ditukangi Raberto Carlos Mario Gomez.

Namun, ketika dimintai keterangan, Gomez langsung menepis kabar itu.

(Baca juga: Bersama Persib, Mario Gomez Dapat Pengalaman Berharga)

Dalam pernyataannya, Gomez memang tidak menampik jika dirinya dan Aidil saling kenal satu sama lain.

Akan tetapi, pelatih asal Argentina ini menolak jika dikabarkan bakal mendatangkan pemain berposisi bek tengah itu.

“Saya tahu Aidil, tapi tidak (rumor kedatangan). Saya tahu dia di JDT tapi tidak benar (rumor itu). Dia bek tengah dan dia juga anggota timnas (Malaysia) tapi tidak,” kata Gomez, kutip BolaSport.com dari Wartakota.