Lagi, Madura United Perpanjang Kontrak Satu Pemain Bertahan

By Nungki Nugroho - Sabtu, 22 Desember 2018 | 17:19 WIB
Tiga pemain Madura United: Peter Odemwingie (atas), Greg Nwokolo (dua dari atas), dan Andik Rendika Rama (kanan) mengerubuti gelandang Dane Milovanovic setelah sang pemain mencetak gol keempat timnya ke gawang PS TNI pada laga pekan ketujuh Liga 1 musim 2017 di Stadion Gelora Bangkalan, Jumat (19/5/2017) malam. (SUCI RAHAYU/JUARA.NET)

Demi menyambut kompetisi Liga 1 2019, manajemen Madura United kembali mengambil keputusan untuk memperpanjang satu pemain yang berposisi sebagai bek sayap.

Madura United mengumumkan satu per satu pemainnya yang dipertahankan untuk kompetisi musim depan.

Sebelumnya, manajemen Madura United telah memperpanjang kontrak tiga bek timnas Indonesia beda generasi, yaitu Alfath Fathier, Irsan Lestaluhu, dan M Rifad Marasabessy, serta satu nama bek kiri senior, Guntur Ariyadi.

Hari ini, tim berjulukan Sape Kerrab kembali mengumumkan perpanjangan kontrak kepada pemain bertahan, Andik Rendika Rama.

(Baca Juga: Lengang di Bursa Transfer Liga 1, Berikut Klarifikasi Manajemen Semen Padang)

Pemain yang berposisi sebagai bek sayap itu akan mengisi benteng pertahanan MU untuk satu musim ke depan.

Hal ini sebagaimana dirilis oleh Madura United melalui media Instagram resmi pada Sabtu (22/12/2018) siang WIB.

Total telah ada sembilan pemain yang telah resmi menjalin kerja sama dengan MU.

Kedelapan pemain sebelumnya adalah Guntur Ariyadi, Greg Nwokolo, Zah Rahan, Satria Tama, Alfath Fathier, dan Dane Milovanovic.

(Baca Juga: Rekam Jejak Isu Pengaturan Skor di Sepak Bola Indonesia pada 2018)