Persija Jakarta Akan Pakai Tempat Latihan Baru untuk Sambut Kompetisi Liga 1 2019

By Bayu Chandra - Jumat, 28 Desember 2018 | 13:44 WIB
Persija Jakarta merayakan gelar juara Liga 1 2018. ( FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM )

Persija Jakarta akan menggunakan lapangan Aldiron yang berada di kawasan Pancoran, Jakarta Selatan, dalam menyambut kompetisi Liga 1 2019.

Kabar menarik diterima Persija Jakarta yang baru saja menjadi juara pada kompetisi Liga 1 2018.

Klub beralias Macan Kemayoran itu tidak akan lagi menggelar latihan di Lapangan PS AU TNI Angkatan Udara, Halim Perdanakusuma, Jakarta.

Sebagai gantinya, mereka akan memakai lapangan baru bernama Aldiron yang terletak di daerah Pancoran, Jakarta Selatan.

(Baca juga: The Jak Mania Tunjukan Simpati untuk Korban Tsunami Banten dan Lampung)

Kabar itu disampaikan langsung oleh Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade.

Dikutip BolaSport.com dari laman Persija, Kamis (27/12/2018), Persija Jakarta baru akan memulai latihan perdana pada 7 Januari 2019.

Sedangkan para pemain Persija Jakarta baru akan dikumpulkan pada 5 Januari 2019.

"Rencananya pemain akan berkumpul pada 5 Januari. Selanjutnya 7 Januari sore akan langsung latihan perdana di Lapangan Aldiron," ujar Gede Widiade.