Janji Semeru FC Yakin Tak Demam Panggung Lagi

By Suci Rahayu - Rabu, 4 Oktober 2017 | 09:56 WIB
Pemain Persigo Semeru FC, Yogi Syaiful Rizal, mencoba melewati hadangan kiper PSBS Biak, Selsius Gebze, dalam laga lanjutan babak 16 besar Liga 2 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur, Selasa (26/09/2017) sore. (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Persigo Semeru FC mengakui bahwa kekalahan telak dari Persebaya Surabaya, Sabtu (30/9/2017), terjadi akibat para pemain mengalami demam panggung.

Mereka tidak siap tampil di hadapan 50 ribu Bonek, suporter Persebaya, yang memadati Stadion Gelora Bung Tomo.

Hasilnya, permainan Semeru FC hilang bak ditelan bumi dan harus menyerah dengan skor telak 0-4.

(Baca Juga: Langkah Pecatur Iran yang Tolak Behijab Ternyata Pernah Dilakukan Juga oleh Pecatur Rusia)

Laga tersebut tentu saja menjadi pelajaran penting bagi tim berjuluk The Volcano menjelang pertemuan kedua melawan Persebaya yang akan digelar pada Rabu (4/10/2017).

Pelatih Semeru FC, Putut Wijanarko, mengakui bahwa para pemainnya sudah siap untuk berganti menjamu Persebaya.


Pelatih Persigo Semeru FC, Putut Wijanarko, saat mendampingi timnya melawan PSBS Biak dalam laga lanjutan babak 16 besar Liga 2 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur, Selasa (26/09/2017) sore.(SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Putut juga memastikan bahwa kondisi mental Reza Mustofa dan kolega saat ini sudah pulih. Mereka sudah bertekad untuk bisa tampil lepas saat giliran menjamu Bajul Ijo.

"Untuk besok saya kira anak-anak tidak demam panggung lagi karena bermain home. Ada pendukung dan live, waktunya menunjukkan yang terbaik," kata Putut

(Baca Juga: Cristiano Ronaldo Blak-blakan soal Pengalaman Menjadi Ayah)