Kontestan Liga 2 Musim 2018 Nyaris Lengkap, Tinggal Satu Slot yang Tersisa

By Estu Santoso - Sabtu, 16 Desember 2017 | 20:37 WIB
Logo Liga 2 (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM – Liga 2 musim 2018 akan dimampatkan menjadi 24 klub yang berlaga. Dari 24 kontestan, kini sudah ada 23 tim yang dipastikan berlaga di kasta kedua Liga Indonesia musim mendatang.

Dari 23 klub itu, dua tambahan terbaru datang dari Liga 3 musim 2017.

Persik Kendal dan Blitar United yang lolos ke final kasta ketiga Liga Indonesia musim ini merupakan kontestan anyar Liga 2 musim 2018.

Setelah memenangi semifinal pada Jumat (15/12/2017), mereka otomatis jadi tim berstatus promosi.

Sedangkan Aceh United dan PSAD Balikpapan berebut satu slot terakhir tim promosi ke Liga 2 dari Liga 3 musim 2017.

Sedangkan dari peserta Liga 2 musim 2018, tiga tim merupakan pasukan yang terdegradasi dari Liga 1 musim 2017.

Mereka adalah Semen Padang, Persiba Balikpapan, dan Persegres Gresik United.

(Baca juga: Pesepak Bola Naturalisasi Ini Terlibat Pengaturan Skor dan Terancam Kehilangan Kwarganegaraannya)

Sedangkan 18 klub Liga 2 yang bertahan dibagi dua statusnya.

13 klub merupakan tim yang lolos ke 16 besar.