Tantang Blitar United, Madura FC Tak Ragu Target Tiga Poin

By Suci Rahayu - Senin, 14 Mei 2018 | 10:11 WIB
Pemain Madura FC merayakan kemenangan mereka atas PSIM Yogyakarta dalam laga perdana Liga 2 2018 di Stadion A Yani Sumenep, Jawa Timur, Kamis (26/04/2018) sore. (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Madura FC akan menjalani laga tandang ke markas Blitar United pada pekan kelima Liga 2 2018 untuk Grup Timur, Senin (14/05/18). Laga ini akan terlaksana di Stadion Soeprijadi, Kota Blitar.

Dalam laga kali ini, Laskar Joko Tole, julukan Madura FC, punya modal lebih baik.

Setelah pada laga sebelumnya, anak asuh Salahudin ini berhasil menahan tuan rumah Kalteng Putra dengan skor 1-1.

(Baca Juga: Boston Celtics Curi Kemenangan Pertama dari Cleveland Cavaliers di Final Wilayah Timur)

Sedangkan tuan rumah Blitar United, justru sebelumnya keok dengan skor 1-2 dari tuan rumah Martapura FC.

Hanya saja, Salahudin tidak ingin menjadikan tren negatif tuan rumah, sebagai keuntungan bagi tim asuhannya.

Karena, Blitar United adalah tim yang bagus, apalagi mereka bermain kandang, tentu motivasi tanding akan menebal.

(Baca Juga: Anak Ajaib dari Jepang Dipermanenkan Klub Belanda, Manchester City pun Gigit Jari)

Blitar United ini tim bagus. Buktinya mereka sekarang jadi runner-up di klasemen," kata Salahudin dalam jumpa pers di Blitar, Minggu (13/5/2018).

"Kami tidak mau berpatokan kepada hasil di laga terakhir. Apalagi kali ini, mereka bermain home. Ini yang perlu diwaspadai,” tuturnya.

(Baca Juga: Kabar Terbaru Parma, Menang Tipis dan Berpeluang Promosi Langsung ke Serie A)

Salahudin juga menilai laga di pekan kelima ini akan berjalan ketat dan menarik.

Karena mempertemukan timnya yang berada di puncak klasemen dengan 10 poin.

Sedangkan Blitar United yang mengekor pada peringkat kedua dengan nilai tujuh.

(Baca Juga: Romain Grosjean Berikan Pembelaan setelah Jadi Tersangka Insiden Tabrakan Beruntun pada GP Spanyol)

Ia pun menyatakan sudah sangat siap untuk bisa meneruskan tren positif away dan mempertahankan posisi sebagai pemuncak klasemen Liga 2 Grup Timur.

“Kami sudah sangat siap hadapi Blitar United. Fisik, mental, dan taktik sudah kami persiapkan sejak jauh hari," kata Salahudin.

"Evaluasi dan perbaikan juga sudah kami lakukan, pasca laga terakhir. Target kami jelas dapat poin, kalau bisa tiga,” ucap pelatih yang pernah menangani Barito Putera tersebut.

(Baca Juga: Eks Bek Klub Liga Spanyol Ini Dilarang Main Karena Menendang dan Menyerang Pemain Lawan di Lapangan)