Evan Dimas Ucapkan Salam Perpisahan, Netizen: Patut Main di Liga Inggris

By Katarina Erlita Candrasari - Rabu, 30 Agustus 2017 | 15:32 WIB
Trio timnas U-22 Indonesia, Septian David Maulana bersama Hargianto dan Evan Dimas merayakan gol skuat Garuda Muda ke gawang Thailand dengan sujud syukur di Stadion Shah Alam, Selangor, 15 Agustus 2017. (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM)

Timnas U-22 Indonesia membawa pulang medali perunggu dari ajang SEA Games 2017, kini waktunya para pemain kembali berlaga di klub masing-masing.

Para pemain Timnas U-22 Indonesia berasal dari klub sepak bola Indonesia yang berbeda-beda.

Namun ikatan batin mereka bersatu selama mereka membela Timnas Indonesia.

Mereka berjuang bersama, menangis dan tertawa bersama.

Dalam video yang diunggah di akun Instagram, Evan Dimas mengungkapkan kemampuan lah yang menyatukan seluruh pemain Timnas U-22 Indonesia.

"Bangga bisa bermain bersama mereka see you keluarga baru, Timnas U-22 Indonesia, semoga sukses di clubnya masing-masing," tulis Evan Dimas.

Berjuang dalam 7 pertandingan selama ini, membuat Evan Dimas merasa Timnas Indonesia sudah seperti keluarga sendiri.

Gelandang yang berperan penting di lapangan ini mendapatkan komentar positif dari netizen.

Berikut komentar netizen yang telah dirangkum oleh BolaSport.com.

@frankenstee: "Generasi emas timnas... Rebut piala AFF berikutnya!!!"