PSMS Medan Vs PS Tira - Manajemen Fasilitasi Fan Ayam Kinantan Lewat Nobar

By Bayu Chandra - Rabu, 5 Desember 2018 | 17:45 WIB
Suporter PSMS Medan menyaksikan laga Liga 1 2018 kontra Bhayangkara FC di Stadion PTIK, Jakarta, Jumat (3/8/2018). ( FERNANDO RANDY/TABLOID BOLA )

  PSMS Medan akan menjalani laga tunda melawan PS Tira pada pekan ke-25 Liga 1 2018 di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Rabu (5/12/2018). 

Laga bertajuk duel papan bawah itu diprediksi berjalan seru dan menarik.

Sama-sama berjuang lepas dari zona degradasi PS Tira dan PSMS diprediksi akan tampil habis-habisan.

Mereka akan berlomba-lomba mencari poin maksimal demi mengamankan posisi di klasemen sementara Liag 1 2018.

Sebab, keduanya menjadi tim yang hanya memiliki poin kecil di daftar klasemen Liga 1 2018.

(Baca juga: Final Liga 2 2018 - Perangkat Desa di Sleman Siap All Out Berikan Dukungan untuk PSS)

PSMS Medan berada di posisi ke-17 dengan 37 poin, sedangkan PS Tira berada di peringkat ke-18 dengan koleksi 36 poin.

Mengingat mereka sedang membantu perjuangan PSMS Medan agar segera lepas dari zona degradasi pada klasemen sementara Liga 1 2018.

Khusus untuk PSMS Medan, mereka akan didukung oleh pemain ke-12 nya demi membantu timnya lepas dari degradasi.