Warganet Bertanya-tanya Maksud Cuitan Pertama Manchester United di Tahun 2018, Benarkah Tanda Menyerah?

By Bagas Reza Murti - Selasa, 2 Januari 2018 | 00:16 WIB
Striker Manchester United, Romelu Lukaku (tengah), merayakan gol bersama rekan setimnya seusai mencetak gol ke gawang Bournemouth dalam laga lanjutan Liga Inggris 2017-2018 di Stadion Old Trafford, Manchester, pada 13 Desember 2017. (OLI SCARFF/AFP)

Warganet bertanya-tanya gara-gara cuitan akun twitter resmi Manchester United pada malam tahun baru 2018.

Tercatat, akun Manchester United mencuit unggahan pertamanya tepat pada pukul 00.00 tepat pada 1 Januari 2018.

Dalam cuitannya, Manchester United mengunggah sebuah GIF Ander Herrera sedang menolong De Gea memakai sarung tangan.

"Bersiap untuk 2018 seperti...#MUFC," begitu caption dari Manchester United.

(Baca juga: Crystal Palace Vs Manchester City - Laga Brutal Malam Tahun Baru, Sempat Terhenti 14 Menit hingga 4 Pemain Jadi Korban)

Banyak warganet yang bingung dengan caption yang dibuat oleh Manchester United.

Beberapa menduga akibat hasil beberapa laga terakhir Setan Merah.

Performa pasukan United memang tanpa kemenangan di 4 laga terakhir.

Sejak dikalahkan Bristol pada 20 Desember, United tanpa kemenangan di tiga laga Premier League terakhir.

The Red Devils tercatat imbang 2-2 melawan Leicester City, 2-2 melawan Burnley dan 0-0 Southampton pekan lalu.