Ingin Cepat Kurus? Lakukan Gaya Renang Ini, Dijamin Banyak Kalori yang Terbakar

By Muhammad Shofii - Minggu, 31 Desember 2017 | 15:37 WIB
Triady Fauzi Sidiq, salah satu perenang pelatnas yang dipersiapkan ke SEA Games Malaysia 2017. (FERNANDO RANDY/BOLA/JUARA.NET)

Olahraga renang merupakan salah satu olahraga yang banyak diminati untuk menurunkan berat badan.

Selain melatih banyak otot yang tidak biasa digunakan, berenang juga memaksa jantung dan paru-paru Anda untuk bekerja lebih keras dalam mengedarkan oksigen.

Namun, ternyata masing-masing gaya membakar jumlah kalori yang berbeda karena mekanismenya yang berbeda-beda juga. Berikut uraiannya:

1. Gaya bebas

Di antara gaya lainnya, gaya bebas adalah yang paling cepat dan efisien. Bila dilakukan dengan tepat, Anda akan dengan mudah membakar 704 kalori dalam waktu satu jam.

Selain itu, karena Anda bergerak dengan tubuh yang miring dan memotong air, gaya bebas juga lebih ringan untuk dilakukan dibandingkan gaya lainnya.

2. Gaya katak

Gaya yang pertama kali diajarkan ini ternyata tidak kalah banyak membakar kalori dibandingkan gaya bebas.

Dalam satu jam, Anda yang berberat badan 70 kilogram akan membakar 704 kalori walaupun gerakannya lebih lambat bila dibandingkan dengan gaya lainnya. Hal ini karena gaya katak memaksa Anda untuk menerjang air dengan menggunakan kekuatan lengan dan kaki.

3. Gaya punggung