Deretan Mobil Sport Keren di Garasi Ketua DPR RI, Bambang Soesatyo

By Fabianus Riyan Adhitama - Minggu, 21 Januari 2018 | 16:57 WIB
Ketua DPR RI, Bambang Soesatyo berpose dengan salah satu mobil koleksinya, Hummer H2. (INSTAGRAM/bambang.soesatyo)

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) rupanya menyukai beragam jenis mobil, termasuk mobil sport sekelas Ferrari dan Lamborgini.

Dia memiliki koleksi mobil mewah dan mobil super (supercar) dari berbagai merek ternama, seperti Lamborghini, Ferrari, Hummer, hingga mobil listrik Tesla.

Selain supercar, Bambang tercatat juga punya mobil premium lainnya seperti, Toyota Vellfire, Land Rover, Jeep Rubicon, Porsche Cayenne, Ferrari California, Rolls-Royce Phantom, hingga Mercedes-Benz S400.

Bambang mengaku kalau semua mobil mewahnya itu sudah terdaftar di Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN). Terkecuali Tesla, karena baru diterima beberapa waktu lalu.

(Baca Juga: VIDEO - Aksi Lionel Messi Kecil Juggling Bola Tenis, Super Keren!)

 

Garuda di dadaku

A post shared by Bambang Soesatyo (@bambang.soesatyo) on

Melihat dari akun instagram miliknya (@bambang.soesatyo) dia cukup aktif mengikuti kegiatan dengan komunitas mobil super, seperti Lamborghini dan Ferrari.

Ketika kumpul dengan rekan satu komunitas, Politisi partai Golkar itu juga sering mengajak keluarga, terutama anak laki-lakinya yang masih kecil.

Banderol mobil mewah dan super milik Bambang cukup tinggi. Rata-rata di atas Rp 1 miliar, bahkan mobil barunya merek Tesla Model X dijual Rp 2,6 miliar.

Berikut daftar koleksi beberapa kendaraan Ketua DPR berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara kepada Komisi Pemberantasan Korupsi pada 2016:

- Hummer H2 (buatan 2009), dibeli 2009 Rp 2,250 miliar,
- Harley Davidson (buatan 1993) dibeli 2005 Rp 250 juta,
- Toyota Vellfire (buatan 2012) dibeli 2012 Rp 750 juta,
- Land Rover (buatan 2013), dibeli 2013 Rp 2 miliar,
- Bentley Mulsanne (buatan 2012), dibeli 2013 Rp 2 miliar,
- Jeep Rubicon (buatan 2013) dibeli 2013 Rp 700 juta,
- Porsche Cayenne (buatan 2011) dibeli 2014 Rp 1,1 miliar,
- Ferrari California (buatan 2010) dibeli 2014 Rp 2,150 miliar,
- Toyota Fortuner (buatan 2012), dibeli 2014 Rp 320 juta,
- Mercedes Benz 400 (buatan 2014) dibeli 2014 Rp 2,750 miliar,
- Rolls Royce Phantom (buatan 2011) Rp 4,3 miliar.