Mantan Bintang Manchester United Ini Pilih Buka Restoran Pizza Setelah Sering Tertipu

By Ananda Lathifah Rozalina - Kamis, 22 Maret 2018 | 16:24 WIB
Mantan pemain bintang Manchester United, Jesper Blomqvist. (AFP)

Mantan pemain Manchester United, Jesper Blomqvist membagikan kabar baru perihal kariernya.

Mantan pilar andalan Manchester United yang berhasil membantu setan merah memenangi trofi Liga Champions, Liga Premier, dan Piala FA dalam musim 1998-99 itu memutuskan untuk banting setir dari dunia olahraga ke bidang kuliner.

Daripada membuat sebuah klub seperti David Beckham, Blomqvist memilih membuka restoran Pizza.

Pria berusia 44 tahun itu membeli sebuah restoran pizza di Pulau Lidingi dekat itu kota negara Stockholm.

Dilansir Bolasport.com dari dailymail.uk.

"Saya telah mengambil alih pizzeria di Lidingo. Sudah ada selama beberapa tahun, tapi kami akan pindah ke tempat baru dan buka dalam sebulan," tutur Blomqvist.

Keputusan tersebut sedikit banyak dipengaruhi oleh track record bisnisnya yang kerap tertipu dan jatuh bangun dalam selama ini.

"Saya telah melakukan banyak bisnis yang buruk tertipu, dan melakukan investasi yang tidak berhasil," ucap Blomqovist kepada Exspressen.

(Baca juga : Bukan Egy Maulana Vikri, Inilah Pemain Indonesia yang Dipuji Luar Biasa Oleh Penyerang Timnas U-23 Singapura)

Selain, itu proyek Pizza ini juag memang tealh lama dipikirkan Blomqovist sejak dirinya di Italia.