Marko Simic Ungkapkan Rasa Cinta kepada Persija Jakarta, Begini Respons Netizen

By Aziz Gancar Widyamukti - Sabtu, 21 April 2018 | 20:29 WIB
Jaimerson Xavier dan Marko Simic saat merayakan gol ke gawang PSIS Semarang di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (20/4/2018). ( PUTRA RUSDI KURNAWAN/BOLASPORT.COM )

Persija Jakarta baru saja sukses menundukkan PSIS Semarang di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, Jumat (20/4/2018).

Pemain Persija asal Kroasia, Marko Simic turut menyumbang satu gol dalam pesta empat gol yang membuat skor akhir menjadi 4-1 untuk kemenangan Macan Kemayoran.

Super Simic, sapaan akrab Marko Simic akhir-akhir ini memang sedang digoda oleh klub lain karena penampilan apiknya.

Dua klub asal Turki dan Malaysia sudah menantikan kedatangan Marko Simic untuk bergabung dan berkarier bersama klub tersebut.

(Baca juga: Wow! WAGs Bali United Ini Ternyata Memiliki Segudang Talenta)

Adalah Besiktas dan Johor Darul Takzim yang berusaha membuat Simic tergoda.

Besiktas memiliki daya tarik karena dengan bergabung bersama tim raksasa Turki itu bisa jadi peluang Simic memperkuat timnas Kroasia menjadi terbuka.

Maklum, Besiktas merupakan salah satu klub besar yang kerap tampil di Liga Champions.

Namun, Marko Simic justru menunjukkan sikap cuek terhadap godaan tersebut.

(Baca juga: Sukses Berkarier di Negeri Jiran, Andik Vermansah Lakoni Profesi Baru?)

Meskipun Simic harus menahan godaan yang berat, ia justru menunjukkan rasa cintanya kepada Persija Jakarta, terutama suporter The Jakmania.

Pemain yang menyabet gelar top scorer dalam ajang Piala Presiden 2018 tersebut mengungkapkan rasa cintanya melalui media sosial.

"I love you Jakmania, Persija", tulis striker yang dinobatkan sebagai pemain terbaik Piala Presiden 2018 itu.

 

A post shared by MARKO SIMIC (@markosimic_77) on

Unggahan tersebut sontak kebanjiran komentar dari penggemarnya.

Bahkan, mereka mengungkapkan bahwa Marko Simic tidak seharusnya meninggalkan Persija jika dirinya mengaku cinta terhadap Macan Kemayoran.

@fad7rill_: "STAY WITH PERSIJA, NOT BESIKTAS"

@rakabdong: "Jika kau mencintainya tidak ada alasanya kau untuk pergi!!!"

@ctram26: "Please stay with persija marko @markosimic_77"

@vithanova: "I love you too super simic, tetap selamanya di Persija ya @markosimic_77"

@faisal.akbare: "Stay in Persija Jakarta Super Simic!! @markosimic_77"