Pamer Jersey dan Paspor, Kode dari Danny Gruthie Bikin Netizen Kelimpungan

By Aziz Gancar Widyamukti - Jumat, 18 Mei 2018 | 15:03 WIB
Agen pemain, Daniel Karamoy (tengah), bersama dua kliennya yang berkostum Mitra Kukar pada Liga 1 musim 2018, Danny Guthrie (kiri) dan Fernando Rodriguez (kanan). (DOK INSTAGRAM/@DANIELRKARAMOY)

Pemain Mitra Kukar, Danny Guthrie baru-baru ini membuat netizen heboh dengan unggahan foto di media sosial Instagram.

Danny Guthrie merupakan pemain sepak bola jebolan Liga Inggris yang mencoba petualangan baru dalam karier sepak bola profesional.

Pemain berusia 30 tahun tersebut saat melanjutkan kariernya sebagai pesepak bola profesional dengan bergabung bersama klub Mitra Kukar.

Salah satu alasan Danny Guthrie berkarier di Indonesia yakni demi sang istri yang suka dengan keindahan Indonesia, khususnya Bali.

Danny Guthrie baru-baru ini membuat heboh netizen ketika dirinya mengenakan jersey Timnas Indonesia dan memegang paspor.

(Baca juga: Pamer Foto saat di Kota Medan, Alessandro Del Piero Justru Kena Kritikan Tajam dari Netizen)

Dalam foto yang diunggah pada Jumat (18/5/2018), Guthrie mengucapkan terima kasih kepada Indonesia.

"Terima kasih Indonesia," tulis Guthrie dalam unggahannya.

 

A post shared by Danny Guthrie (@bigguth20) on

Netizen yang melihat foto tersebut sontak membanjiri kolom komentar media sosial milik eks pemain Liverpool itu.

Mereka bingung dan sempat berasumsi bahwa Guthrie sudah dinaturalisasi.