Tengah Alami Cobaan Berat di Piala Thomas 2018, Pebulu Tangkis Ini Malah Ditertawakan Netizen Indonesia

By Ananda Lathifah Rozalina - Minggu, 20 Mei 2018 | 14:13 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen (instagram.com/Viktoraxelsen)

Pebulu tangkis tunggal Denmark, Viktor Axelsen kini tengah mengikuti kompetisi Piala Thomas 2018 di Thailand.

Axelsen masuk dalam skuat sebagai salah satu kandidat tunggal putra Denmark.

Menjalani kompetisi di negara tropis seperti Thailand, Axelsen mendapatkan cobaan berat.

Bukan karena pertandingan menghadapi negara lain, Axelsen harus menahan cobaan berat karena cuaca panas di Thailand yang menurutnya terlalu ekstrem.

(Baca juga : Gagal Tutup Babak Play-off dengan Manis, Klub Egy Maulana Vikri Banjir Komentar Buruk)

Merasa kepanasan, Axelsen pun curhat di media sosial tentang betapa panasnya suhu di Thailand yang mencapai 32 derajat celcius.

Dengan mengunggah fotonya dan Jan o Jorgensen, Axelsen menuliskan curahan hatinya.

 

A post shared by viktoraxelsen (@viktoraxelsen) on

"(emoticon api menyala) kami tak terbiasa dengan ini, terlalu panas," tulis Axelsen.

Namun, bukannya mendapatkan simpati, Axelsen justru ditertawakan netizen karena unggahannya tersebut.

Pasalnya, netizen menilai ekspresi kepanasan Axelsen dan Jorgensen dalam foto tersebut terlalu lucu dan menggelitik perut.