Debut Canggung Anak Ajaib Baru Manchester City, Bermain Selama 1 Detik dan Langsung Raih Trofi Pertama

By Bagas Reza Murti - Senin, 6 Agustus 2018 | 17:32 WIB
Claudio Gomes resmi bergabung dengan Manchester City. (dok-twitter.com/City_Chief)

Claudio Gomes juga telah memperkuat timnas Prancis dalam beberapa level usia dan sekarang merupakan kapten dari timnas U-18 Prancis.

Pelatih Manchester City, Pep Guardiola mengindikasikan bahwa Gomes akan langsung dipinjamkan ke klub lain untuk musim 2018-2019, usai meresmikan transfer sang wonderkid.

(Baca juga: Kalah dari Bayern Muenchen, Man United Buat Kiper Lawan Menganggur Selama Pertandingan)

"Menurut pendapat saya, dalam usia seperti itu, Anda harus bermain. Anda butuh menit. Kalau bukan bersama kami, maka bersama tim lain," kata eks pelatih Barcelona ini.

Tetapi, Pep Guardiola juga mengakui bahwa Claudio Gomes telah membuatnya sangat terkesan.

"Bisa saja seperti Phil Foden atau Brahim Diaz, dia tetap bersama kami. Soalnya dari apa yang saya lihat dalam beberapa hari terakhir, kesannya bagus, sangat bagus," ujar Pep.