Manchester United Justru Raup Untung dari Persaingan Dua Pemain Ini, Kok Bisa?

By Sri Mulyati - Selasa, 19 September 2017 | 19:24 WIB
Bek Leicester City, Harry Maguire, mencoba merebut bola dari penyerang Manchester United, Anthony Martial, pada laga Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Manchester, pada Sabtu (26/8/2017). (GEOFF CADDICK/AFP)

Manchester United berhasil meraih hasil positif pada lima pekan awal Liga Inggris musim 2017-2018.

 Tim asuhan Jose Mourinho tersebut berhasil menorehkan empat kemenangan dan hanya sekali bermain imbang.

United pun kini berbagi puncak klasemen dengan Manchester City yang juga meraih 10 poin dengan torehan gol yang sama.

Ada tren unik dalam permainan Manchester United musim ini.

Dalam formasi 4-2-3-1 yang diterapkan Mourinho, posisi sayap kiri diperebutkan oleh Marcus Rashford dan Anthony Martial.

Rashford hingga saat ini unggul dengan empat kali merebut jatah starting eleven di Liga Inggris.

(Baca Juga: Bukan Lukaku atau Matic, Pemain Ini yang Bakal Sering Beri Kemenangan untuk Manchester United)

Martial baru turun sekali sebagai starter di Liga Inggris, namun sudah memastikan tempatnya kala United bermain di Liga Champions.

Perebutan posisi sayap kiri tersebut menarik perhatian legenda United, Gery Neville.

"Perebutan posisi penyerang sayap kiri antara Rashford dan Martial sangat menarik dan setiap kali line-up keluar, fans selalu bertanya mengapa salah satu dari mereka tidak memulai laga dari awal," kata Neville seperti dilansir BolaSport.com dari SkySports.com.