3 Pemain Beruntung yang Pernah Dilatih Sir Alex Ferguson dan Arsene Wenger

By Pradipta Indra Kumara - Selasa, 8 Mei 2018 | 08:23 WIB
Pelatih Arsenal, Arsene Wenger (tengah), disambut oleh pelatih Manchester United, Jose Mourinho (kanan), dan pelatih legendaris Manchester United, Sir Alex Ferguson (kiri), menjelang dimulainya laga Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Manchester pada 29 April 2018. (PAUL ELLIS/AFP)

Arsene Wenger resmi akan mundur dari kursi manajer Arsenal musim ini. Arsene Wenger adalah sosok manajer paling berpengaruh selain Sir Alex Ferguson di Liga Inggris.

Arsene Wenger telah menjadi manajer Arsenal selama 22 tahun.

Sementara itu, Sir Alex Ferguson menjadi manajer Manchester United selama lebih dari 26 tahun.

Tak banyak pesepak bola yang pernah merasakan tangan dingin kedua manajer itu.

Dilansir BolaSport.com dari Sportskeeda, inilah 3 pemain yang pernah merasakan tangan dingin Arsene Wenger dan Sir Alex Ferguson.

(Baca Juga: 5 Pemain Akademi Manchester United yang Siap Dimainkan di Tim Utama Musim Depan, Termasuk Si Anak Hilang)

1. Danny Welbeck

Danny Welbeck adalah salah satu pemain yang beruntung pernah ditangani Sir Alex Ferguson dan Arsene Wenger.


Striker Arsenal, Danny Welbeck, berselebrasi usai mencetak gol kedua ke gawang Southampton di laga Liga Inggris yang berlangsung di Stadion Emirates, pada Minggu (8/4/2018).(Glyn KIRK / AFP)

Danny Welbeck adalah salah satu pemain jebolan akademi Manchester United.

Menurut data Transfermarkt yang dikutip BolaSport.com, Danny Welbeck telah bermain 142 kali untuk Manchester United.

(Baca Juga: 5 Calon Pewaris Nomor Punggung 8 Milik Andres Iniesta di Barcelona)

Welbeck kemudian pindah ke Arsenal yang ditangani Wenger pada tahun 2014.

2. Mikael Silvestre

Mikael Silvestre datang ke Manchester United pada tahun 1999 dari Inter Milan.


Aksi Mikael Silvestre (kanan) saat Manchester United hadapi Manchester City dalam partai Liga Inggris di Maine Road, Manchester, 9 November 2002.(PAUL BARKER / AFP)

Sampai tahun 2008 Mikael Silvestre menjadi salah satu pemain andalan Manchester United sebelum dijual ke Arsenal.

Namun, Silvestre justru disebut salah satu pembelian terburuk Wenger di Arsenal.

Pemain asal Prancis itu hanya bermain 43 kali untuk The Gunners.

3. Robin van Persie

Kepindahan Robin van Persie dari Arsenal menuju Manchester United banyak disesalkan pendukung The Gunners.

(Baca Juga: Wow! 5 Pemain Jebolan La Masia Ini Siap Promosi ke Tim Utama Barcelona)

Belum sempat merasakan gelar Liga Inggris bersama Wenger, Robin van Persie sukses meraih gelar tersebut bersama Ferguson di Manchester United.

Kesuksesan tersebut diraih Van Persie pada musim terakhir Sir Alex Ferguson bersama Manchester United.


Robin van Persie, usai mencetak gol ke gawang Chelsea di Stamford Bridge pada laga Premier League 28 Oktober 2012. ( IAN KINGTON/AFP )