Jelang Laga Inggris Vs Spanyol, Bek Liverpool Pamer Skill

By Eko Isdiyanto - Sabtu, 8 September 2018 | 17:14 WIB
Bek sayap tim nasional Inggris, Trent Alexander-Arnold, saat berbicara dengan media di St George's Park, Burton-on-Trent, Inggris, pada 5 Juni 2018. (PAUL ELLIS / AFP)

Bek kanan Liverpool, Trent Alexander-Arnold pamer skill pada sesi latihan bersama timnas Inggris.

Menjelang laga UEFA Nations League antara timnas Inggris melawan timnas Spanyol, Minggu (9/9/2018), Trent Alexander-Arnold pamerkan skill akurasi tendangan miliknya.

Pemain belakang Liverpool itu dituduh melakukan kecurangan oleh rekan setimnya di timnas Inggris, Jesse Lingard dan Ruben Loftus-Cheek.

(Baca juga: Sergio Ramos Tak Khawatir dengan Sambutan Fans Timnas Inggris)

Hal itu terlihat dalam sebuah video yang diunggah pada akun Instagram resmi timnas Inggris.

Pemain muda Manchester United itu mengatakan bahwa bola yang ditendang Alexander-Arnold keluar dalam sebuah pertandingan kecil saat sesi latihan.

(Baca juga: Gara-gara Cara Berbusana dan Gaya Rambut, Hector Bellerin Dilecehkan Penggemar Arsenal)

Namun, bek muda Liverpool itu menanggapi dengan menyuruh Jesse Lingard untuk bersikap dewasa.

Untuk menyelesaikan permasalahan itu, Alexander-Arnold mencoba menantang keduanya untuk menendang bola dengan tiang gawang sebagai sasaran.