Penyesalan Arsene Wenger soal Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi

By Septian Tambunan - Rabu, 16 Mei 2018 | 06:18 WIB
Wasit Alejandro Hernandez melewati megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo (kedua dari kiri), dan megabintang FC Barcelona, Lionel Messi (kiri), dalam laga Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Barcelona pada 6 Mei 2018. (JOSEP LAGO/AFP)

Pelatih legendaris Arsenal, Arsene Wenger, mempunyai penyesalan terkait kegagalan meminang megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, dan megabintang FC Barcelona, Lionel Messi.

Arsene Wenger baru saja melakoni laga terakhirnya bersama Arsenal pada 13 Mei 2018.

Berkunjung ke markas Huddersfield Town di Stadion John Smith's, Arsenal menang 1-0 berkat gol Pierre-Emerick Aubameyang pada menit 38.

Menurut situs Transfermarkt, kemenangan The Gunners tersebut adalah yang ke-696 dalam 22 tahun kepemimpinan Arsene Wenger.


Pelatih Arsenal, Arsene Wenger, menyapa suporter seusai laga Liga Inggris kontra Burnley di Stadion Emirates, London pada 6 Mei 2018.(ADRIAN DENNIS/AFP)

Dari 1.202 pertandingan di semua kompetisi bersama Arsenal, Wenger sanggup membentuk timnya menjadi klub yang mengedepankan strategi menyerang.

Tak heran, Arsenal era Wenger mampu membukukan 2.289 gol di berbagai ajang!

Akan tetapi, Arsene Wenger rupanya menyesal karena gagal memperkuat Arsenal dengan kehadiran Cristiano Ronaldo.

(Baca Juga: Jadi Top Scorer Ketiga Barcelona, Philippe Coutinho Sedih)

Hal ini diungkapkan Wenger ketika seorang penggemar bertanya soal pemain mana yang diharapkan untuk dibeli pada masa lalu?