Terlalu Mendominasi, Liverpool Hancurkan Huddersfield di Hadapan Pendukung Sendiri

By Verdi Hendrawan - Rabu, 31 Januari 2018 | 05:04 WIB
Selebrasi para pemain Liverpool saat merayakan gol yang dicetak Roberto Firmino (9) ke gawang Huddersfield Town dalam laga Liga Inggris 2017-2018 di Stadion John Smith's, Huddersfield, Inggris, pada Selasa (30/1/2018). (PAUL ELLIS / AFP)

Liverpool FC sukses menghancurkan Huddersfield Town dengan skor 3-0 dalam laga pekan ke-25 Liga Inggris yang berlangsung di Stadion John Smith's, Selasa (30/1/2018) atau Rabu dini hari WIB.

Pada sepanjang pertandingan, Liverpool tampil sangat mendominasi hingga memiliki 77 persen penguasaan bola.

Liverpool juga memiliki jumlah peluang lebih banyak dengan melepaskan 14 tembakan yang tujuh di antaranya tepat sasaran.

Sedangkan Huddersfield hanya mampu menciptakan lima peluang dengan satu di antaranya on target.

Pada awal pertandingan, Liverpool sudah mampu mengancam gawang Huddersfield melalui percobaan dari Roberto Firmino.

Namun, sepakan striker asal Brasil itu mengarah langsung ke kiper Jonas Lossl yang memudahkan dirinya untuk mengamankan bola.

(Baca Juga: Resmi Gabung Manchester City, Aymeric Laporte Bisa Jadi Pembunuh Karier Pemain Ini)

Huddersfield baru berhasil membalas peluang melalui striker Laurent Depoitre setelah menerima unpan dari Chris Loewe.

Namun, arah bola yang masih lebih dekat ke Loris Karius membuat peluang tersebut berhasil diamankan dengan mudah.

Pada menit ke-26, Liverpool baru berhasil mencetak gol melalui sepakan keras gelandang Emre Can.

Memanfaatkan bola sapuan pertahanan lawan, Emre Can sukses melepaskan sepakan keras dari luar kotak penalti dan menggetarkan gawang Huddersfield, meski bola sempat membentur kaki Philip Billing.

(Baca Juga: Rindu Itu Berat, Biarkan Gennaro Gattuso Menjawab)

Pada menit ke-40, Huddersfield memiliki peluang untuk membalas gol melalui tendangan bebas Chris Loewe dari jarak ideal.

Namun, bola hanya sedikit melebar dari gawang Liverpool.

Jelang jeda, Liverpool sukses memperbesar keunggulan melalui sepakan Roberto Firmino pada menit ke-45+1.

Firmino berhasil memerdayai Lossl melalui sebuah sepakan mendatar dari sudut sempit di sisi kanan pertahanan Huddersfield dan membuat Liverpool unggul 2-0 pada jeda.

Pada babak kedua, dominasi Liverpool semakin menjadi-jadi. The Reds seakan tidak memberikan kesempatan kepada Huddersfield untuk memberikan perlawanan dan membuat Karius seakan menganggur di sepanjang 45 menit kedua.

(Baca Juga: Hasil Akhir Atalanta Vs Juventus - Mukjizat Higuain dan Buffon Berikan Kemenangan)

Sedangkan Liverpool mengancam beberapa kali pada awal babak melalui Sadio Mane dan James Milner yang masih mampu diamankan Lossl dengan sempurna.

Pada menit ke-78, Liverpool berhasil memperbesar keunggulan melalui eksekusi penalti Mohamed Salah.

Penalti tersebut didapat Liverpool setelag Billing menjatuhkan Emre Can di area terlarang.

Unggul 3-0 membuat Manajer Juergen Klopp membuat serangkaian perubahan dengan menarik keluar Jordan Henderson, Mohamed Salah, dan Roberto Firmino dengan memasukan Goirginio Wijnaldum, Alex Oxlade-Chamberlain, dan Dominic Solanke.

Kondisi tersebut ternyata membuat performa Liverpool menurun dan memberikan kesempatan Huddersfield untuk melakukan tekanan.

(Baca Juga: Swansea City Coreng Debut Pemain Baru Arsenal)

Huddersfield sempat menciptakan dua peluang jelang laga berakhir melalui sepakan Tom Ince, tetapi semuanya berhasil diadang pemain bertahan Liverpool keunggulan 3-0 Liverpool bertahan hingga akhir laga.

Kemenangan ini membuat Liverpool mengoleksi 50 poin, tetapi belum mampu menggeser Chelsea di posisi ketiga karena kalah jumlah produktivitas gol.

Sedangkan bagi Huddersfield, kekalahan ini membuat mereka tidak mampu beranjak dari posisi ke-14 klasemen Liga Inggris dengan koleksi 24 poin.

Posisi mereka pun bisa semakin anjlok hingga ke zona degradasi jika Newcastle United, Brighton & Hove Albion, Stoke City, dan Southampton berhasil memenangi laga mereka di pekan ke-25.

Huddersfield Town 0 - 3 Liverpool (Emre Can 26', Roberto Firmino 45+1', Mohamed Salah 78'-pen)

Susunan pemain:

Huddersfield Town: 1-Jonas Lossl, 26-Christopher Schindler, 25-Mathias Zanka Jorgensen, 5-Terence Kongolo, 15-Chris Loewe (22-Tom Ince 79'), 33-Florent Hadergjonaj, 6-Jonathan Hogg, 8-Philip Billing, 10-Aaron Mooy (17-Rajiv van La Parra 79'), 20-Laurent Depoitre, 24-Steve Mounie (23-Collin Quaner 63')

Pelatih: David Wagner

Liverpool: 1-Loris Karius, 6-Dejan Lovren, 32-Joel Matip, 26-Andrew Robertson, 12-Joe Gomez, 14-Jordan Henderson (5-Giorginio Wijnaldum 83'), 7-James Milner, 23-Emre Can, 19-Sadio Mane, 11-Mohamed Salah (21-Alex Oxlade-Chamberlain 83'), 9-Roberto Firmino (29-Dominic Solanke 89')

Pelatih: Juergen Klopp

Wasit: Kevin Friend