Hasil Akhir Liverpool Vs Southampton, The Reds Pertahankan Tren Kemenangan

By Lariza Oky Adisty - Sabtu, 22 September 2018 | 23:00 WIB
Mohamed Salah (kanan) menembak ke gawang kawalan Alex McCarthy dalam partai Liga Inggris antara Liverpool FC lawan Southampton di Stadion Anfield, Liverpool, 22 September 2018. (PAUL ELLIS / AFP)

Liverpool mempertahankan tren kemenangan mereka usai membungkam Southampton 3-0 pada pertandingan pekan ke-6 Liga Inggris di Stadion Anfield, Liverpool, Sabtu (22/9/2018).

Gol-gol Liverpool lahir dari bunuh diri Wesley Hoedt (10') dan tandukan Joel Matip (21'), serta tendangan Mohamed Salah pada injury time babak pertama.

Liverpool kembali diperkuat oleh Roberto Firmino setelah penyerang asal Brasil tersebut mengalami cedera mata pada laga melawan Tottenham Hotspur pekan lalu.

Catatan dari Premier League yang dikutip BolaSport.com menunjukkan bahwa mereka mendominasi jalannya babak pertama.

Mereka menguasai bola sebanyak 60 persen berbanding 40 persen, dan melepas 10 tembakan dengan 3 di antaranya tepat sasaran.

(Baca juga: Juergen Klopp Tak Kaget dengan Penampilan Moncer James Milner)

Bandingkan dengan Southampton yang hanya melepas 6 tembakan tanpa satu pun yang mengenai target.

Tuan rumah hanya butuh waktu 10 menit untuk unggul 1-0 via gol bunuh diri Wesley Hoedt yang salah mengantisipasi bola tembakan Xherdan Shaqiri yang memantul.

Unggul 1-0 membuat Liverpool semakin bersemangat.