Arsenal dan Liverpool Rebutan Tebus Klausul Pelepasan Pemain Muda Timnas Jerman

By Taufan Bara Mukti - Selasa, 6 Februari 2018 | 18:10 WIB
Gelandang Hoffenheim, Kerem Demirbay (kiri), berduel dengan pemain Borussia Dortmund, Shinji Kagawa, dalam laga Liga Jerman di Stadion Signal Iduna Park, Dortmund, 16 Desember 2017. (GUIDO KIRCHNER/AFP)

Dua tim raksasa Liga Inggris, Arsenal dan Liverpool, dikabarkan tertarik menggaet bintang muda timnas Jerman, Kerem Demirbay.

Kerem Demirbay merupakan mantan pemain timnas junior Turki yang kemudian memilih untuk memperkuat timnas Jerman.

Pemain 24 tahun itu kini bermain di tim Liga Jerman, TSG 1899 Hoffenheim.

Sejak didatangkan dari Hamburg pada 2016, Demirbay berkembang menjadi salah satu gelandang yang mencuri perhatian di Liga Jerman.

Berposisi sebagai gelandang tengah, Demirbay telah mencetak dua gol dan satu assist dalam 15 pertandingan.

Penampilan ciamik Demirbay itu mendapat perhatian dari tim-tim besar Liga Inggris, termasuk Arsenal dan Liverpool.

Dilansir BolaSport.com dari Football London, Arsenal dan Liverpool bersedia menebus harga yang diminta oleh Hoffenheim, sebesar 28 juta pounds atau setara Rp 530 miliar.

Kedua tim tersebut dikabarkan telah menemui agen Demirbay untuk memulai negosiasi.

(Baca Juga: Hanya Butuh 3 Peluang bagi Henrikh Mkhitaryan untuk Catatkan 3 Assist)

Demirbay menjadi target buruan kedua tim tersebut pada bursa transfer musim panas mendatang.