Klub Inggris yang Berusia 86 Tahun Ini Berpeluang Dimiliki Grup Bisnis Keluarga Kaya asal Hong Kong

By Estu Santoso - Jumat, 9 Februari 2018 | 08:56 WIB
Winger Wigan Athletic, Ryan Colclough, berselebrasi seperti menggendong bayi usai mencetak gol ke gawang Doncaster Rovers pada Selasa (21/11/2017). Selebrasi itu ia tunjukkan karena di saat yang sama pasangannya melahirkan putra keduanya. (TWITTER.COM/LATICSOFFICIAL)

Pemilik Wigan Athletic, Dave Whelan pada prinsipnya setuju untuk menjual klub sepak bola asal Inggris ke perusahaan yang terdaftar di Hong Kong. Whelan siap melepas klub berusia 86 tahun itu.

Saat ini, Wigan Athletic sedang disorot sebab daya tarik untuk memiliki klub kasta ketiga Liga Inggris atau League One ini rendah.

Namun, International Entertainment Corporation (IEC), yang dikendalikan oleh keluarga konglomerat asal Hong Kong, Cheng Yu Tung sia mengakuisisi.

IEC mengatakan bahwa mereka diberi sebuah peluang dua minggu sampai 14 Februari 2018 untuk menegosiasikan terkait akuisisi ini.

(Baca juga: Pengakuan soal Cinta dari Eks Pilar Persib yang Memilih Berkarier di Liga Malaysia)

”Jika pengambilalihan terwujud, ini merupakan peluang bagus untuk melakukan diversifikasi aliran pendapatan perusahaan dan memperluas basis pendapatan,” kata IEC dalam sebuah laporan keuangan.

Whelan, yang kini berusia 81 tahun, mengambil alih posisi kepemilikan klub yang berumur 86 tahun ini pada 1995.

Dia pun memimpin Wigan Athletic naik sampai ke Liga Primer dalam satu dekade, antara 2005 sampai 2013.

(Baca juga: Rapor Pemain Indonesia pada Dua Laga Awal Liga Malaysia 2018 - Evan Dimas Paling Sukses)

Namun sejak degradasi dari Premier League musim 2012-2013, mereka merosot.