Chelsea dan Manchester City Jadi Klub Pemberi Harapan Palsu Jorginho

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Rabu, 30 Mei 2018 | 14:58 WIB
Gelandang Napoli, Jorginho, resmi dicoret dari skuad Italia untuk Piala Eropa 2016. (MARCO BERTORELLO/AFP)

Rival Man City di Liga Inggris, Chelsea, disebut juga berminat mendatangkan talenta berkebangsaan Italia tersebut.

(Baca Juga: Timnas Inggris Kurang Pengalaman, Eric Dier: Siapa Peduli?)

Bahkan, kedatangannya ditengarai akan sepaket dengan eks pelatih Napoli, Maurizio Sarri, yang santer dirumorkan akan menggantikan Antonio Conte.

Akan tetapi, status The Blues pun tak berbeda dengan The Citizens. Sang agen juga mengatakan bahwa tak ada kejelasan atas kabar ketertarikan Chelsea.

"Chelsea adalah klub penting dan menarik seperti Barcelona dan Real Madrid, namun mereka tak pernah menghubungi saya," ujar Santos.

"Namun dalam bursa transfer, semua hal dapat diputuskan dalam 15 jam atau 15 hari," tutur Santos menutup percakapan.