5 Pemain Terkenal yang Menolak Tawaran Klub Liga Inggris, Duo Manchester Paling Apes

By Pradipta Indra Kumara - Jumat, 12 Oktober 2018 | 14:38 WIB
Pemain AC Milan, Ronaldinho (kanan), merayakan golnya bersama Kaka dalam laga Liga Italia kontra Inter Milan di Stadion San Siro, Milan, pada 28 September 2008. (FILIPPO MONTEFORTE/AFP)

Tidak semua pemain bintang ingin berkarier di Liga Inggris, bahkan Kaka dan Ronaldinho pernah menolak tawaran duo klub asal kota Manchester.

Para pesepak bola yang menolak pindah ke klub Liga Inggris memiliki beberapa alasan.

Ada pemain yang beralasan setia dengan klub, ada pula yang lebih memilih berkompetisi di liga lain dan bukannya Liga Inggris.

Ya, gemerlap persaingan di Liga Inggris tidak selamanya menyilaukan bagi para pemain bintang.

Dilansir BolaSport.com dari berbagai sumber, inilah 5 pemain bintang yang pernah menolak pinangan dari klub Liga Inggris.

5. Kaka


Pemain AC Milan, Kaka (kiri) dan Alessandro Nesta, menjalani sesi latihan di Yokohama, Jepang, pada 10 Desember 2007. ( KEN SHIMIZU/AFP )

Sebelum dominasi Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo, Kaka adalah salah satu pemain terbaik di dunia.

Kaka menjadi jimat kegemilangan AC Milan kala itu.

Baca Juga: 

Pada tahun 2009, eks pemain timnas Brasil itu mendapat tawaran dari Manchester City.

Kaka menolak tawaran tim Manchester Biru. Alasannya adalah dia ingin bertahan di AC Milan.

Namun kenyataan berkata lain, Kaka justru pindah ke Real Madrid pada tahun itu.

4. Gonzalo Higuain

Musim ini Gonzalo Higuain pindah dari Juventus menuju AC Milan dengan status pinjaman.

Kepindahan tersebut terkait dengan kedatangan Cristiano Ronaldo ke skuat Tim Nyonya Tua.


Gonzalo Higuain rayakan gol AC Milan ke gawang Chievo di San Siro, 7 Oktober 2018. (MARCO BERTORELLO/AFP)

Dilansir BolaSport.com dari Calciomercato, Higuain sebenarnya juga ditawari pindah ke Chelsea.

Baca Juga: 

Lebih-lebih Chelsea akan dilatih Maurizio Sarri, mantan pelatih Napoli yang pernah menangani Higuain.

Namun begitu, Higuain menolak untuk pindah karena menilai hanya Sarri yang menginginkannya.

3. Gianluigi Buffon

Gianluigi Buffon adalah salah satu kiper terbaik pada generasinya.

Meski sekarang memperkuat Paris Saint-Germain (PSG), nama Buffon besar bersama Juventus.


Kiper Paris Saint-Germain, Gianluigi Buffon, beraksi dalam laga Liga Prancis kontra Guingamp di Stadion Roudourou, Guingamp pada 18 Agustus 2018.(LOIC VENANCE/AFP)

Saat Juventus terdegradasi ke Serie B Liga Italia pada 2006, Buffon tetap memilih bertahan.

Padahal, seperti Dilansir BolaSport.com dari Mirror, Buffon mendapat tawaran dari tiga klub besar Liga Inggris.

Manchester United, Arsenal, dan Manchester City menjadi tim yang ditolak Buffon demi kesetiannya bersama Juventus.

2. Paolo Maldini

Legenda AC Milan, Paolo Maldini, ternyata juga pernah menolak tawaran tim Liga Inggris.

Loyalitas Maldini kepada AC Milan membuatnya enggan menerima tawaran tim lain, termasuk tim-tim Liga Inggris.


Paolo Maldini (tengah) memegang trofi juara Piala Super Eropa setelah AC Milan mengalahkan FC Porto di Stadion Louis II Monako, 29 Agustus 2003.(PASCAL GUYOT / AFP)

Dilansir BolaSport.com dari Sky Sport Italia, ada tiga tim yang mendekati Maldini.

Manchester United, Chelsea, dan Arsenal adalah ketiga tim tersebut.

Baca Juga: Lionel Messi dan 3 Rekor yang Belum Dipecahkan di Liga Champions

Bahkan, pelatih Manchester United saat itu, Sir Alex Ferguson, menghubungi Maldini secara langsung untuk membujuknya bermain di Old Trafford.

Namun demikian, kesetiaan kepada AC Milan membuat tawaran sang pelatih legendaris tidak membuat Maldini tertarik.

1. Ronaldinho

Sebelum mengguncang bersama Barcelona, Ronaldinho adalah pemain Paris Saint-Germain.

Kemampuan di atas rata-rata tentunya membuat tim-tim besar tertarik untuk mendatangkan Ronaldinho.

Lagi-lagi Sir Alex Ferguson bersama tim Manchester United menjadi salah satu di antaranya.


Sol Campbell (kiri) dan Ashley Cole (kanan) dari Arsenal mengawal pergerakan gelandang serang Barcelona, Ronaldinho, dalam partai final Liga Champions di Stade de France, Saint-Denis, 17 Mei 2006. ( GABRIEL BOUYS/AFP )

Ronaldinho menjadi pemain dalam daftar teratas buruan Manchester United pada tahun 2003.

Terlebih Manchester United saat itu kehilangan David Beckham yang pindah ke Real Madrid.

Baca Juga: 5 Pemain Favorit Peraih Ballon d'Or, Termasuk Cristiano Ronaldo

Sebenarnya Ronaldinho telah setuju pindah ke Manchester United, seperti dilansir BolaSport.com dari FourFourTwo.

Namun, Barcelona datang pada menit-menit akhir untuk membujuk Ronaldinho.

Ronaldinho akhirnya lebih memilih merasakan panasnya Liga Spanyol daripada Liga Inggris.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on