Tumbang dari Manchester United, Chelsea Gagal Samai Liverpool

By Kautsar Restu Yuda - Senin, 26 Februari 2018 | 03:34 WIB
Gelandang Chelsea, N'Golo Kante (kanan), melanggar pemain Manchester United, Paul Pogba, dalam laga Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Manchester, pada 25 Februari 2018. (OLI SCARFF/AFP)

Kalah dari Manchester United membuat Chelsea harus mengakui keunggulan Liverpool dalam hal menaklukkan Setan Merah.

Chelsea harus menelan pil pahit usai ditaklukkan Manchester Unitedpada partai lanjutan Liga Inggris, Minggu (25/2/2018).

Sempat unggul lebih dulu, Chelsea harus mengakui kemenangan 2-1 Manchester United.

Itu artinya Eden Hazard dan kawan-kawan gagal mengulangi kemenangan mereka pada pertemuan pertama di Premier League alias melakukan back-to-back atas Manchester United.

Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt, kegagalan tersebut membuat catatan kemenangan back-to-back Chelsea atas Manchester United tak beranjak dari angka tiga.

Kemenangan back-to-back pertama Chelsea terjadi pada Liga Inggris musim 1993-1994.

Sementara yang kedua terjadi saat Chelsea ditangani Jose Mourinho, pelatih Setan Merah saat ini.

Jose Mourinho membawa Chelsea memukul Manchester United dua kali di Liga Inggris musim 2004-2005.

Teraktual terjadi pada Premier League musim 2009-2010 ketika Chelsea dipimpin Carlo Ancelotti.

Dikarenakan gagal mencetak back-to-back keempat, maka Chelsea gagal menyamai catatan Liverpool.

Liverpool sudah empat kali menumbangkan Manchester United dalam dua laga Liga Inggris di satu musim.

Chelsea tidak sendiri, Arsenal dan Manchester City juga memiliki catatan serupa.