Eric Dier Serang Dua Legenda Timnas Inggris akibat Beri Komentar Miring kepada Dele Alli

By Verdi Hendrawan - Selasa, 27 Februari 2018 | 21:07 WIB
Pemain Watford, Richarlison de Andrade (kiri), berdebat dengan gelandang Tottenham Hotspur, Eric Dier, dalam laga Liga Inggris di Stadion Vicarage Road, Watford, pada 2 Desember 2017. (OLLY GREENWOOD/AFP)

Gelandang Tottenham Hotspur, Eric Dier, menyerang dua legenda tim nasional Inggris, Gary Lineker dan Alan Shearer, yang memberikan komentar miring kepada rekan satu timnya, Dele Alli.

Komentar yang diungkapkan Lineker dan Shearer itu mengacu kepada aksi diving yang dilakukan oleh Dele Alli dalam pertandingan pekan ke-28 Liga Inggris saat Tottenham Hotspur bertandang ke markas Crystal Palace, Stadion Selhurst Park, pada Minggu (25/2/2018).

Pada laga yang dimenangi Tottenham Hotspur dengan skor 1-0 itu, Dele Alli kembali beberapa kali melakukan aksi diving untuk memberikan penalti bagi Tottenham Hotspur yang kesulitan mencetak gol.


Gelandang Tottenham Hotspur, Dele Alli, terjatuh setelah berduel dengan kiper Crystal Palace, Wayne Hennessey, dalam laga Liga Inggris 2017-2018 di Stadion Selhurst Park, London, Inggris, pada 25 Februari 2018.(IAN KINGTON / AFP)

Melalui akun Twitter pribadinya, Lineker mengkritik aksi Dele Alli itu dengan kata-kata "Divey Alli" yang artinya "Alli Si Tukang Diving".

(Baca Juga: Nama Cristiano Ronaldo Menghilang di Daftar Skuat Real Madrid untuk Hadapi Espanyol)

Komentar tersebut mendapat banyak respons yang setuju dengan Lineker, termasuk dari Shearer.

Mantan striker Blackburn Rovers, Newcastle United, dan timnas Inggris itu membalas cuitan Lineker dengan kata-kata "A Blatant Dive" yang berarti "sebuah diving secara terang-terangan".

(Baca Juga: Tottenham Rela Gelontorkan Dana Sebesar Rp 669 Miliar untuk Boyong Jelmaan Gareth Bale dari Fulham)

Tidak terima Dele Alli mendapat kritik, Eric Dier menyerang kedua legenda tersebut.