Sempat Bermasalah, Ross Barkley Kini Menjelma Jadi Gelandang Komplet

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Sabtu, 10 November 2018 | 14:33 WIB
Gelandang Chelsea, Ross Barkley, dalam konferensi pers usai laga Piala Liga Inggris melawan Derby County di Stadion Stamford Bridge, London, pada 1 November 2018. (chelseafc.com)

Pelatih Chelsea, Maurizio Sarri, menyatakan bahwa pemainnya, Ross Barkley, telah bertransformasi menjadi gelandang berkemampuan tinggi.

Maurizio Sarri sempat mengkritik Ross Barkley pada awal musim ini setelah sembuh dari cedera panjang.

Awalnya, Maurizio Sarri menilai sulit untuk mempertimbangkan Ross Barkley mengisi lini tengah Chelsea, karena banyaknya stok gelandang tengah bertipe serang.

Sementara hanya ada N'Golo Kante dari tujuh gelandang tengah Chelsea yang piawai dalam bertahan, untuk mengakomodasi formasi 4-3-3 ala Sarri.

Namun, pelatih 59 tahun tersebut kini takjub dengan progres yang ditunjukkan sang pemain.

Ia menilai bahwa Ross Barkley saat ini sudah berubah menjadi pemain yang komplet.

"Pada bulan perdana saya di sini, ia sedang dalam masalah. Kemudian ia mulai memperbaiki diri dalam setiam latihan dan pertandingan," kata Sarri, dilansir BolaSport.com dari laman The Telegraph.

"Saya dibuat terkejut dengan begitu cepatnya ia beradaptasi, jika saya kembali membayangkan seperti apa dirinya pada bulan perdana saya di sini. Kini, saya tidak berpikir demikian berkaca pada dua bulan terakhir," tutur pria asal Italia itu.

Kontribusi Barkley untuk The Blues tentu menjadi tolok ukur atas penilaian Sarri.