Jose Mourinho Marah ke Suporter Manchester United karena Hal Ini

By Lariza Oky Adisty - Minggu, 11 Maret 2018 | 19:35 WIB
Pelatih Manchester United, Jose Mourinho, saat mengawasi timnya bertanding versus Liverpool pada laga Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Inggris, Sabtu (9/10/2018). (OLI SCARFF/AFP)

Pelatih Manchester United, Jose Mourinho kesal dengan sejumlah suporter Manchester United yang dinilainya tidak memberi dukungan penuh kepada pemain mudanya, Scott McTominay.

Scott McTominay turun pada pertandingan Liga Inggris melawan Liverpool FC di Old Trafford, Manchester, Inggris, Sabtu (10/3/2018).

Penonton di stadion sempat memprotes keputusan McTominay untuk tidak mengoper bola ke depan pada babak kedua.

(Baca Juga: VIDEO - Resmi! Marcus Rashford adalah Duplikat Cristiano Ronaldo Setelah Cetak Gol ke Gawang Liverpool)

Jose Mourinho menyayangkan reaksi fan Setan Merah tersebut.


Gelandang Manchester United, Scott McTominay, memberi tepuk tangan kepada para fans seusai laga Liga Inggris kontra Bournemouth di Old Trafford, Manchester, Minggu (25/2/2018).(OLI SCARFF/AFP)

"Saya tidak suka dengan reaksi mereka terhadap McTominay," kata Mourinho, dilansir BolaSport.com dari ESPN.

"Dia pemain muda berusia 21 tahun yang ingin membuat keputusan tepat dan penonton malah ingin dia melakukan kesalahan." 

Menurut Mourinho, tanggapan para fan sangat buruk.

"McTominay mencoba mematahkan intensitas permainan dan itu solusi yang hebat. Namun, fan malah menentangnya. Itu reaksi yang buruk," ucap pelatih asal Portugal itu.