3 Hal yang Membuat Pochettino Girang dengan Kemenangan Tottenham atas Swansea

By Verdi Hendrawan - Sabtu, 17 Maret 2018 | 22:43 WIB
Ekspresi pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino, dalam laga Liga Inggris kontra Manchester United di Stadion Wembley, London, pada 31 Januari 2018. (IAN KINGTON/AFP)

Kemenangan 3-0 yang diraih Tottenham Hotspur atas Swansea City pada perempat final Piala FA 2017-2018 di Stadion Liberty, Sabtu (17/3/2018), membuat Manajer Mauricio Pochettino kegirangan.

Tottenham berhasil meraih kemenangan berkat gol-gol dari Christian Eriksen (menit ke-11, 62') dan Erik Lamela (45+1').

Selain mencetak tiga gol tanpa balas, performa yang ditunjukkan Tottenham pun sukses membuat Swansea tak berkutik di sepanjang laga.

Seusai laga, Pochettino mengaku sangat senang dengan performa tim secara keseluruhan, tanpa mengedepankan nama Eriksen yang menjadi bintang kemenangan di laga tersebut.


Gelandang Tottenham Hotspur, Christian Eriksen (kanan), merayakan gol keduanya ke gawang Swansea City bersama Lucas Moura dalam laga perempat final Piala FA 2017-2018 di Stadion Liberty, Swansea, Wales, pada Sabtu (17/3/2018).(DANIEL LEAL-OLIVAS / AFP)

(Baca Juga: Satu Hal yang Dihindari Manajer Watford Saat Ladeni Liverpool di Anfield)

Di luar performa tim, Pochettino juga gembira karena Tottenham lolos secara meyakinkan ke empat besar dan bakal melakoni laga itu di Stadion Wembley yang merupakan kandang mereka di sepanjang 2017-2018 sambil menunggu pembangunan stadion baru.

"Penampilan yang sangat bagus dari tim dan saya sangat senang. Kini kami akan memainkan semifinal di Stadion Wembley!" Kata Pochettino seperti dikutip BolaSport.com dari BBC.

"Kami sangat layak mendapatkan kemenangan di laga ini. Kami bermain sangat baik. Mampu mencetak gol di awal laga membuat kami mudah untuk mengendalikan permainan. Kami berada di semifinal karena pantas lolos dan tim bermain lebih baik," tuturnya.

Di babak semifinal, Tottenham akan berhadapan dengan salah satu pemenang dari laga-laga lainnya, yaitu Manchester United vs Brighton & Hove Albion, Wigan Athletic vs Southampton, dan Leicester City vs Chelsea.