Miris! 14 Klub Liga Inggris Miliki Jumlah Selisih Gol yang Mengenaskan

By Sri Mulyati - Jumat, 11 Mei 2018 | 16:00 WIB
Penyerang Burnley, Ashley Barnes (tengah), merayakan gol yang dicetak ke gawang Chelsea dalam laga Liga Inggris di Stadion Turf Moor, Burnley pada 19 April 2018. (OLI SCARFF/AFP)

Premier League sebagai kasta tertinggi Liga Inggris menunjukkan sebuah jurang perbedaan menganga antara klub raksasa dan yang biasa.

Liga Inggris musim ini melahirkan rekor baru dalam hal catatan gol terbanyak dari sebuah tim.

Manchester City berhasil mencetak 105 gol dalam 37 laga Liga Inggris.

Belum ada tim yang mampu mencapai torehan gol tersebut pada musim-musim sebelumnya.

Namun pencapaian Manchester City sangat jomplang dengan tim-tim lain di Liga Inggris.

(Baca Juga: Transfer Terbaik Newcastle United Musim Depan adalah Mempertahankan Sang Nakhoda)

Coba tengok catatan gol tim-tim yang berada di luar peringkat enam besar.

Tim-tim yang berada di peringkat enam besar mampu memiliki selisih gol hingga angka 22 atau lebih.


Tabel Klasemen Liga Inggris di luar peringkat enam besar(PREMIERLEAGUE.COM)

Selisih gol dalam statistik ini dihitung dari jumlah gol memasukkan dikurangi gol kemasukan.

Melihat ke peringkat tujuh ke bawah, kesenjangan pencapaian gol tersebut menjadi terasa.

(Baca Juga: Terungkap! Inilah Nilai Transfer Wayne Rooney ke Klub Milik Pengusaha Indonesia)

Semua tim di luar peringkat enam besar tercatat minus dalam selisih gol.

Burnley yang berada di peringkat ke-7 hanya mampu mencatat -2 dalam hal selisih gol.

Catatan yang begitu berbeda dengan Arsenal yang berada di peringkat ke-6.

Meski hanya berjarak satu peringkat, Arsenal mampu membukukan selisih gol sebanyak +22.

(Baca Juga: Peringkat 2 Tidak untuk Dirayakan, Kata Pelatih Manchester United)

Tim-tim langganan peringkat enam besar seperti Manchester City, Manchester United, Tottenham Hotspur, Liverpool, Chelsea, dan Arsenal memang terkenal memiliki kekuatan uang yang berlebih.

Tak heran jika keenam klub ini memiliki performa yang jauh berbeda dari ke-14 klub Liga Inggris yang lain.