Alexis Sanchez dan 11 Pemain Lain yang Pernah Dilatih Pep Guardiola dan Jose Mourinho

By Taufan Bara Mukti - Selasa, 23 Januari 2018 | 15:32 WIB
Reaksi manajer Manchester United, Jose Mourinho (kiri), dan manajer Manchester City, Josep Guardiola, dalam laga Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Manchester, pada 10 Desember 2017. (OLI SCARFF/AFP)


Gelandang Chelsea, Fabregas, melakukan pemanasan didampingi pelatih Jose Mourinho sebelum laga melawan Dinamo Kiev pada 19 Oktober 2015.(SERGEI SUPINSKY / AFP)

Kepindahan Fabregas dari Arsenal ke Barcelona sempat menemui jalan yang panjang dan berliku.

Namun begitu dia datang ke Barcelona, semua tak berjalan seperti yang ia kehendaki.

Fabregas yang digadang-gadang menjadi penerus Xavi Hernandez justru lebih banyak mengisi peran nomor 10 dan juga penyerang.

Baru setelah pindah ke Chelsea dia kembali menempati posisi yang dia sukai.

10. Bastian Schweinsteiger

Schweinsteiger tak mendapat tempat utama di skuat Bayern Muenchen-nya Pep Guardiola.

Alhasil, gelandang berpaspor Jerman itu memilih hengkang ke Manchester United pada 2015.

Nasib tak berbeda diterima Schweinsteiger ketika Mourinho ditunjuk sebagai pelatih baru Manchester United.

Schweinsteiger hanya tampil dalam 4 pertandingan Manchester United, tak satu pun di Liga Inggris.

Pria 33 tahun itu kini bermain di klub Liga Amerika Serikat, Chicago Fire.

11. Claudio Pizarro

Pizarro sempat membela Chelsea selama 2 tahun, yakni pada 2007-2009.

Ia nyaris terlupakan karena hampir tak ada momen yang istimewa ia ciptakan di Chelsea.

Di Muenchen pun Pizarro tak dilirik oleh Guardiola.

Namun setidaknya Pizarro bisa mendapat gelar juara Liga Jerman di bawah asuhan pria asal Catalunya itu.