Romelu Lukaku Musim Ini Vs Musim Lalu, Lebih Tajam Mana?

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Minggu, 9 Desember 2018 | 19:13 WIB
Romelu Lukaku harus absen pada laga Bournemouth Vs Manchester United pada lanjutan Liga Inggris pekan ke-11, Sabtu (3/11/2018), di Vitality Stadium (twitter.com/RomeluLukaku9 )

Penampilan Romelu Lukaku musim ini bersama Manchester United bisa dibilang tak jauh berbeda daripada musim lalu.

Romelu Lukaku turut menyumbang gol kala Manchester United menang atas Fulham pada laga pekan ke-16 Liga Inggris, Sabtu (8/12/2018).

Pada laga yang berakhir dengan skor 4-1, Romelu Lukaku menjadi pencetak gol ketiga Manchester United pada menit ke-42.

Bagi Lukaku, ini adalah gol keduanya untuk Setan Merah dalam seminggu terakhir.

(Baca Juga: Ada Suara Fiktif di Ballon d'Or 2018, Bukti Pemenang Sudah Diatur?)

Sebelum mencetak gol ke gawang Southampton pekan lalu, Lukaku memang sempat puasa gol.

Pemain asal Belgia itu sempat tak mencetak gol di Liga Inggris selama tiga bulan lamanya.

Sempat mendapat kritikan, sebenarnya bagaimana penampilan Lukaku musim ini dibandingkan musim lalu?

Musim ini, pemain berusia 25 tahun itu sudah mencetak enam gol dari 15 laga di Liga Inggris.

Sedangkan musim lalu, Lukaku mencetak 16 gol dari 34 laga.

Jumlah ini sebenarnya tak berbeda jauh jika ditilik dari menit per gol.

Musim ini, Lukaku mencetak gol setiap 182 menit, sedangkan musim lalu gol tercipta 179 menit sekali.

Lukaku lebih baik dari musim lalu jika dilihat dari keefektifan dia di depan gawang.

Dari semua tembakan yang ia lepaskan, 21,4 persen berbuah gol musim ini.

Sedangkan musim lalu, Lukaku hanya mencetak gol dari 18,6 persen tembakan yang ia lepaskan.

Baca juga artikel menarik lainnya:

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Juara Liga 1 2018, Persija Jakarta. . Selamat!!! . #persija #persijaday

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on