Riyad Mahrez: Saya Layak Main di Level Tertinggi bersama Manchester City

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Jumat, 13 Juli 2018 | 21:18 WIB
Riyad Mahrez saat melakukan pemanasan jelang laga Liga Inggris antara Leicester City dan Tottenham Hotspur di King Power Stadium, 28 November 2017. (OLI SCARFF / AFP)

Penampilan tiga musim terakhir di Liga Inggris bersama Leicester City cukup bagi Riyad Mahrez untuk membuktikan diri layak bergabung di klub besar seperti Manchester City.

Manchester City resmi mendapatkan Riyad Mahrez dari Leicester City pada Selasa (10/7/2018) malam waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.

Pemain timnas Aljazair itu dikontrak Manchester City selama lima musim atau hingga 30 Juni 2023.

Menurut Transfermarkt, pemain terbaik Liga Inggris musim 2015-2016 versi PFA itu ditebus The Citizens dengan biaya total 67,8 juta euro (sekitar 1,13 triliun rupiah).

Jika menghitung segala biaya total menurut Transfermarkt, ia pun menjadi pemain termahal kedua Man City setelah Kevin De Bruyne, yang didatangkan dari VfL Wolfsburg dengan harga 76 juta euro, tiga musim lalu.

(Baca Juga: Begini Alasan Unai Emery Tendang Jack Wilshere dari Arsenal) 

Kendati memiliki banderol harga besar, Mahrez percaya diri tak akan terbebani dan tetap akan mampu memberikan yang terbaik untuk Man City.

"Saya percaya diri bisa membantu tim sekaligus memberikan dampak yang nyata," ujar Riyad Mahrez sebagaimana dikutip BolaSport.com dari laman Sky Sports.

"Saya telah membuktikan diri lewat tiga musim terakhir di Liga Inggris. Hal itu adalah alasan saya layak untuk bermain di level tertinggi," terang Mahrez melanjutkan.