Orang Ini Bisa Gagalkan Rencana Arsenal Mengganti Arsene Wenger

By Lariza Oky Adisty - Senin, 26 Maret 2018 | 05:06 WIB
Ekspresi Manajer Arsenal, Arsene Wenger, dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Europa kontra AC Milan di Stadion San Siro, Milan, Italia, pada 8 Maret 2018. (MARCO BERTORELLO/AFP)

Arsenal diindikasikan sudah siap menggantikan Arsene Wenger dengan Thomas Tuchel sebagai kandidat suksesor.  

Namun, satu orang di tubuh klub bisa menjadikan rencana itu batal.

Orang tersebut adalah Sven Mislintat. Dia adalah kepala pencari bakat klub Arsenal dan dia sudah mengenal Tuchel.

Keduanya bekerja sama saat mereka masih sama-sama berada di Borussia Dortmund.

(Baca Juga: Ardi Lolos, Persik Kembali Seleksi Pemain)

Ketika itu, Tuchel dan Mislintat pernah berselisih karena perkara urusan transfer pemain Atletico Madrid, Oliver Torres.

Efek dari pertengkaran itu adalah Sven Mislintat dilarang mengunjungi pusat latihan tim. Mislintat lalu pindah ke Arsenal pada 2016.

Padahal, Mislintat bukan sosok sembarangan di Dortmund.

Dia adalah orang yang menemukan Robert Lewandowski dan Pierre-Emerick Aubameyang, dua mantan penyerang produktif klub tersebut.

(Baca Juga: Terpopuler OLE - Kisah Si Anak Hilang yang Bangkit di Era Luis Milla hingga Kapten Timnas U-23 Indonesia yang Diduga Sindir Pelatih Arema FC)