Ole Gunnar Solskjaer: Manchester United Selalu di Hati Saya

By Lariza Oky Adisty - Rabu, 19 Desember 2018 | 17:51 WIB
Pelatih asal Norwegia, Ole Gunnar Solskjaer, yang baru saja ditunjuk sebagai pelatih sementara Manchester United. Solskjaer juga pernah membela Manchester United sebagai pemain dan mendapat julukan super sub (TWITTER.COM/SKYSPORTSNEWS)

Manchester United resmi menunjuk Ole Gunnar Solskjaer sebagai pelatih sementara hingga akhir musim menggantikan Jose Mourinho yang didepak sehari sebelumnya, Selasa (18/12/2018).

Pernyataan resmi Manchester United tentang Ole Gunnar Solskjaer itu disampaikan melalui situs klub, manutd.com, Rabu (19/12/2018).

(Baca juga: Klub Liga Thailand Ini Resmi Pakai Jasa Pelatih Kelahiran Barcelona untuk 2019)

"Hari ini Manchester United mengumumkan bahwa mantan striker Ole Gunnar Solskjaer telah ditunjuk sebagai pelatih sementara hingga akhir musim 2018-2019," tulis pernyataan resmi Manchester United tersebut.

Ole Gunnar Solksjaer menyambut gembira penunjukannya.

"Manchester United selalu di hati saya dan hebat sekali bisa kembali dengan peran sebagai pelatih. Saya tidak sabar bekerja dengan pemain-pemain berbakat di klub, staf, dan semua orang di klub," kata Solksjaer.

Dia memang bukan nama asing bagi Setan Merah.

Ole Gunnar Solskjaer merupakan mantan striker Manchester United dari tahun 1996 hingga 2007.

Ole Gunnar Solskjaer sempat ditunjuk sebagai pelatih tim cadangan Manchester United dari 2008 hingga 2011.

(Baca juga: Calon Pemain Naturalisasi Baru Timnas Malaysia Adalah Gelandang yang Lahir di Inggris)