Ole Gunnar Solskjaer Sebut 3 Jati Diri Manchester United

By Septian Tambunan - Jumat, 21 Desember 2018 | 09:36 WIB
Pelatih interim Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer. (WWW.MANUTD.COM)

Ditanya soal identitas Man United, Solskjaer mengutarakannya dengan jelas.

(Baca Juga: Janji Ole Gunnar Solskjaer untuk Penggemar Manchester United)

"Sepak bola menyerang, memberi kesempatan kepada pemain muda, dan meraih kemenangan," kata Ole Gunnar Solskjaer seperti dikutip BolaSport.com dari MUTV.

"Klub terbesar di dunia, pendukung terbaik di dunia, pemain terbaik di dunia," ucap Solskjaer menambahkan.

Ole Gunnar Solskjaer pun ingin agar para pemain Man United bermain dengan rasa bangga.

Solskjaer mengambil contoh ketika dirinya langsung menyarangkan gol dalam pertandingan pertamanya bersama Man United dalam partai Liga Inggris melawan Blackburn Rovers di Stadion Old Trafford pada 25 Agustus 1996.

Saat itu, Solskjaer masuk pada menit ke-64 untuk menggantikan David May.

Solskjaer sukses membukukan gol pada menit ke-70 untuk membuat skor akhir menjadi imbang 2-2.

(Baca Juga: Ikut Sedih, Pep Guardiola Beri Dukungan untuk Jose Mourinho)

"Ketika saya mencetak gol dalam pertandingan debut saya, Eric Cantona ada di klub dan saya mengalami perasaan yang brilian," ujar Ole Gunnar Solskjaer.

"Anda merasa nyaman di Old Trafford dan Anda ingin para pemain juga merasa betah di sana."

"Hal ini tentang para pemain yang bangga dengan penampilan mereka dan para penggemar bangga dengan tim mereka," tutur Solskjaer lagi.