Striker Terbuang Manchester United Puji Peran Sir Alex Ferguson pada Masa Lalu

By Pradipta Indra Kumara - Jumat, 20 Juli 2018 | 17:09 WIB
Penyerang Fiorentina, Giuseppe Rossi, merayakan gol ke gawang Os Belenenses, dalam laga Liga Europa di Stadion Restelo, 1 Oktober 2015. (PATRICIA DE MELO MOREIRA/AFP )

Manchester United pernah memiliki pemain yang digadang-gadang menjadi bintang masa depan mereka, Giuseppe Rossi.

Namuan, Giuseppe Rossi tidak memiliki karier yang lama bersama Manchester United.

Pemain asal Italia itu berseragam Manchester United pada rentang tahun 2004-2007.

Meski kariernya tak bertahan lama, Rossi menyebut peran penting mantan pelatih Manchester United, Sir Alex Ferguson.

Mantan striker timnas Italia itu juga memuji Sir Alex Ferguson, seperti dilansir BolaSport.com dari BBC.

(Baca Juga: Striker Buangan Manchester United Terpuruk dan Menyesal Tidak Ikuti Jejak Ryan Giggs)


Sir Alex Ferguson disebut menaruh hormat kepada semua pemain.


Manajer Manchester United, Sir Alex Ferguson, memberikan instruksi kepada anak asuhnya dalam pertandingan Premier League kontra Liverpool FC di Old Trafford, Manchester, Inggris, 13 Januari 2013. ( ANDREW YATES/AFP )

"Dia sangat luar biasa, dia memperlakukan Anda dengan penuh rasa hormat meskipun Anda bintang atau pemain muda," ujar Rossi.