Ditantang Bikin Paul Pogba Tampil Apik di Manchester United, Jose Mourinho Malah Lepas Tangan

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Jumat, 20 Juli 2018 | 20:11 WIB
Paul Pogba (kanan) berbicara dengan Jose Mourinho dalam partai Liga Inggris antara Tottenham Hotspur vs Manchester United di Stadion Wembley, London, 31 Januari 2018. (IAN KINGTON / IKIMAGES / AFP)

Kegemilangan Paul Pogba bersama timnas Prancis di Piala Dunia 2018 hanya mampu diapresiasi oleh sang pelatih Manchester United, Jose Mourinho.

Pelatih Manchester Jose Mourinho, menilai bahwa keberhasilan Paul Pogba menjuarai Piala Dunia 2018 bersama timnas Prancis adalah buah dari pikiran yang positif.

Hal itu Mourinho nyatakan di tengah rasa keheranan publik tentang penyebab penampilan buruk sang gelandang 25 tahun sepanjang musim lalu.

Sebab, pelatih 55 tahun itu kerap mencibir penampilan sekaligus membangkucadangkan Paul Pogba dari starting XI Manchester United.

(Baca Juga: Legenda Manchester United Tantang Jose Mourinho Bikin Paul Pogba Tampil Bagus)

"Turnamen seperti Piala Dunia hanya dapat dimenangkan dengan pikiran positif. Saya dapat membayangkan bahwa ada hal-hal positif (dalam diri Paul Pogba)," kata Jose Mourinho seperti dikutip BolaSport.com dari laman Marca.

"Itu luar biasa, sangat menakjubkan. Banyak pemain bagus yang tak memiliki kesempatan untuk menjuarai Piala Dunia," ucapnya menambahkan. 

Selain itu eks pelatih Real Madrid dan Inter Milan ini menilai bahwa prestasi tersebut tentu akan menjadi jaminan bagi Pogba.

(Baca Juga: Mohamed Salah Yakinkan Alisson Becker Hijrah ke Liverpool Hanya Lewat SMS)