Terungkap, Pelatih Liverpool Ternyata Sudah Mendambakan Alex Oxlade-Chamberlain Sejak 2014

By Sri Mulyati - Kamis, 31 Agustus 2017 | 18:52 WIB
Alex Oxlade-Chamberlainresmi menjadi pemain Liverpool (twitter.com/LFC)

Liverpool resmi mengumumkan kedatangan Alex Oxlade-Chamberlain dari Arsenal pada Kamis (31/8/2017).

Oxlade-Chamberlain dikabarkan diboyong Liverpool dari klub asal London Utara tersebut dengan banderol 35 juta pounds.

Pesepak bola berusia 24 tahun tersebut akan dikontrak dalam jangka panjang oleh klub berjuluk The Reds tersebut.

Kedatangan Oxlade-Chamberlain pada hari terakhir bursa transfer musim panas tahun ini jelas membuat Juergen Klopp senang.

Dalam wawancara pertama mengenai sang pemain, Juergen Klopp pun mengaku bahwa ia telah lama mengagumi sang pemain.

Kekaguman Klopp pada pemain sayap asal Inggris tersebut bermula kala ia masuk sebagai pemain pengganti di laga Borussia Dortmund vs Arsenal pada September 2014.

BACA JUGA: Legenda Liverpool Sebut Sadio Mane Bisa Jadi Philippe Coutinho Kedua

"Saya sangat bangga dan bahagia Alex bisa bergabung dengan Liverpool hari ini," ujar Klopp seperti dilansir BolaSport.com dari situs resmi klub.

"Sejak laga terakhir melawan Arsenal, saya selalu berharap bahwa transfer ini akan menjadi kenyataan," kata pelatih berkebangsaan Jerman tersebut.

Menurut Klopp, Oxlade-Chamberlain memiliki kecepatan dan kemampuan yang mumpuni.